Jelaskan adaptasi lambung pada ikan ikan herbivora dan omnivora

Berikut ini adalah pertanyaan dari novitaradja755 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan adaptasi lambung pada ikan ikan herbivora dan omnivora

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Lambung (ventriculus) atau perut besar adalah

lanjutan dari esophagus, di belakangnya dibatasi

oleh otot sfinkter yang disebut pylorus, untuk

kemudian menjadi bagian depan dari usus

bagian tengah. Lambung menunjukkan

beberapa adaptasi: diantaranya adalah adaptasi

dalam bentuknya. Pada ikan pemakan ikan,

lambung semata-mata berbentuk memanjang

seperti pada ikan gar (Lepisosteus), bowfi

(Amia), pike (Esox), barracuda (Sphyraena) dan

striped bass (Horone saxatilis). Pada ikan

omnivora seringkali lambung terbentuk seperti

kantung. Pada ikan belanak (Mugil), lambung

bermodifikasi menjadi alat penggiling. Lambung

tersebut berukuran kecil, tetapi dindingnya tebal

dan berotot. Pada Saccopharyngidae dan

Eupharyngidae, lambung mempunyai

kemampuan menggelembung yang besar

sehingga memungkinkan ikan-ikan ini memakan

mangsa yang relative besar.

Sebagain besar ikan mempunyai lambung.

Lambung tidak terdapat pada lamprey, hagfish,

chimaera dan beberapa ikan bertulang sejati

(Cyprinidae, Scomberesocoidae, dan Scaridae).

Pada ikan-ikan tersebut kelenjar lambung tidak

ada, dan makanan dari esophagus langsung ke usus. Adanya lambung dapat dicirikan oleh

rendahnya pH dan adanya pepsine di antara

getah pencernaan. Pada beberapa ikan seringkali

bagian depan ususnya membesar menyerupai

lambung sehingga bagian ini dinamakan

lambung palsu, misalnya pada ikan mas

(Cyprinus carpio).

Pada beberapa spesies tertentu, pada akhir

ventrikulus terdapat tonjolan-tonjolan sebagai

kantong buntu disebut appendices pyloricae,

yang berguna untuk memperluas permukaan

dinding ventriculus agar pencernaan dan

penyerapan makanan dapat lebih sempurna.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh pinguinff123 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 27 Jan 22