Pada tahun 2018 lalu, terjadi gelombang tinggi di beberapa perairan

Berikut ini adalah pertanyaan dari UcokTzy pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pada tahun 2018 lalu, terjadi gelombang tinggi di beberapa perairan Indonesia, yaitu pesisir barat Pulau Sumatra, pesisir selatan Pulau Jawa, dan pesisir selatan Kepulauan Nusa Tenggara. Ketinggian gelombang ini berkisar antara 1,25 m – 6,0 m. Gelombang tinggi ini disebabkan oleh adanya fenomena Mascarene High, yaitu kondisi tekanan udara yang tinggi di wilayah Samudra Hindia, tepatnya di sisi barat Benua Australia. Tekanan udara yang tinggi ini menyebabkan peningkatan pada kecepatan angin yang berpengaruh terhadap ketinggian gelombang laut. Kasus pada soal tersebut tepat dikaji dengan menggunakan prinsip geografi, yaitu….a. distribusi

b. deskripsi

c. keruangan

d. korelasi

e. korologi​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

e. korologi

Penjelasan:

Prinsip geografi yang tepat digunakan untuk mengkaji kasus gelombang tinggi di Indonesia pada tahun 2018 lalu adalah prinsip korologi. Prinsip korologi adalah prinsip yang digunakan untuk menelaah gejala, fakta, dan permasalahan yang ada di suatu tempat yang ditinjau dari persebaran, interelasi, dan interaksi fenomena tersebut dengan fenomena lain. Uraian pada soal menjelaskan tentang distribusi wilayah perairan di Indonesia yang mengalami gelombang tinggi yang berkaitan dengan prinsip distribusi. Uraian tersebut juga menjelaskan tentang penyebab gelombang tinggi yang berkaitan dengan prinsip korelasi. Kemudian, uraian pada soal juga mendeskripsikan ketinggian gelombang dan fenomena Mascarene High yang berkaitan dengan prinsip deskripsi. Oleh sebab itu, jawaban yang tepat adalah E.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ecepkurniawan dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 23 Nov 21