Apakah fungsi duri pada pohon kaktus

Berikut ini adalah pertanyaan dari Mellysa11 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Dasar

Apakah fungsi duri pada pohon kaktus

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Fungsi duri pada pohon kaktus … adalah untuk mengurangi penguapan air (dengan mengurangi luas permukaan daun) dan sebagai pelindung dari hewan yang ingin memakan kaktus (yang ingin mendapatkan air di batangnya)

Pembahasan:

Kaktus memiliki adaptasi yang memungkinkannya hidup di daerah kering.

Kaktus memiliki daun yang berbentuk duri. Daun dengan bentuk duri ini dilapisi lilin dan berukuran kecil untuk meminimalkan luas permukaan daun dan mengurangi kehilangan air dari penguapan. Duri juga melindungi kaktus dari hewan yang mungkin memakannya, karena adanya kandungan air di batang kaktus.  

Batang kaktus dapat menyimpan air di dalamnya. Batang kaktus dapat mengembang untuk menyimpan air dalam jumlah yang banyak. Saat hujan, air akan diserap dan disimpan di dalam batang yang mengembang, dan saat kering, air tersimpan akan dipakai sehingga batang kaktus akan mengkerut.

Akar kaktus menyebar  sehingga akar ini bisa mengumpulkan air dari tanah pada area yang luas. Akar kaktus juga terletak dangkal di dalam tanah sehingga air cepat dapat dikumpulkan oleh akar begitu hujan turun.

----------------------------------------------------------------------------

Pelajari lebih lanjut:

1  Jelaskan cara perkembangbiakan kaktus?

yomemimo.com/tugas/2104494

2. Apakah tanaman kaktus dan buah naga memiliki daun?

yomemimo.com/tugas/18273697

Detail Jawaban  

Kode: 6.10.3

Kelas: VI

Mata pelajaran: IPS / Geografi    

Materi: Bab 3 - Kenampakan Alam dan Keadaan Sosial Benua-Benua di Dunia

Kata kunci: Adaptasi Kaktus

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 25 Nov 15