5.Tujuan pengelolaan lingkungan hidup terdapat pada pernyataan di bawah ini,

Berikut ini adalah pertanyaan dari naura5070 pada mata pelajaran Geografi untuk jenjang Sekolah Dasar

5.Tujuan pengelolaan lingkungan hidup terdapat pada pernyataan di bawah ini, kecuali …..A. mencapai kelestarian hubungan manusia dengan lingkungan hidup sebagai tujuan membangun manusia seutuhnya

B. mewujudkan manusia sebagai pembina lingkungan hidup

C. pemanfaatan sumber daya sesuai dengan keinginan manusia

D. melaksanakan pembangunan berwawasan lingkungan untuk kepentingan generasi sekarang dan mendatang

Please Kak Bantuin

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Salah satu tindakan yang bisa bermanfaat bagi lingkungan hidup adalah pengelolaan lingkungan hidup. Pernyataanyangbukanmerupakantujuandaripengelolaan lingkungan hidup adalah (C) pemanfaatan sumber daya sesuai dengan keinginan manusia.

Pembahasan

Pilihan (C) benar karena tujuan dari pengelolaan lingkungan hidup yang berkaitan dengan penggunaan sumber daya manusia adalah menciptakan kebiasaan penggunaan sumber daya alam yang dilakukan secara bijaksana, bukan sesuai dengan keingingan manusia. Sifat bijaksana ini diperlukan karena apabila kita mengandalkan keinginan manusia, maka tindakan eksploitasi berlebihan terhadap sumber daya alam akan terjadi dengan adanya sifat serakah, egois, dan tamak yang ada pada diri manusia.

Pengelolaan lingkungan hidup adalah kegiatan menjaga kelestarian dari lingkungan alam dan juga menggunakan sumber daya alam yang ada di lingkungan alam secara bijaksana. Kegiatan ini menjadi penting, terutama di masa sekarang di mana kerusakan lingkungan sudah terjadi di mana saja. Kegiatan ini bisa bermanfaat dalam jangka pendek dan jangka panjang karena bisa menjaga ketersediaan sumber daya alam yang dibutuhkan oleh manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.

Berikut adalah tujuandaripengelolaan lingkungan hidup:

  • Menciptakan keselarasan antara hubungan lingkungan hidup dengan manusia.
  • Menciptakan kebiasaan penggunaan sumber daya dengan bijaksana.
  • Menciptakan manusia sebagai pembina lingkungan hidup.
  • Menjaga kepentingan generasi sekarang dan masa depan dengan menciptakan pembangunan berwawasan lingkungan.
  • Mencegah kerusakan dan pencemaran lingkungan yang bisa merugikan negara.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang manfaat reboisasi yomemimo.com/tugas/14067524
  2. Materi tentang dampak positif dari interaksi manusia dengan lingkungan alam yomemimo.com/tugas/35625981
  3. Materi tentang dampak negatif dari interaksi manusia dengan lingkungan alam yomemimo.com/tugas/22446963

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: Biologi

Bab: 8 - Interaksi Makhluk Hidup dengan Lingkungan

Kode: 7.4.8

#AyoBelajar #SPJ2 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 02 Aug 21