Berikut ini adalah pertanyaan dari Natsapu6571 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Bagian jantung yang berisi darah kaya oksigen adalah serambi kiri, bilik kiri, vena pulmonalis, dan aorta.
Pembahasan :
Jantung merupakan salah satu organ vital manusia yang berfungsi untuk memompa dan mengedarkan darah yang kaya dengan oksigen ke seluruh tubuh manusia. Ruang jantung ada 4 yaitu serambi kanan, bilik kanan, serambi kiri, dan bilik kiri. Adapun fungsi masing - masing ruang jantung adalah :
- Serambi kanan memiliki fungsi untuk menerima darah dari seluruh tubuh yang banyak mengandung CO2.
- Bilik kanan memiliki fungsi untuk menerima darah dari serambi kanan kemudian memompanya ke paru - paru.
- Serambi kiri memiliki fungsi untuk menerima darah dari paru - paru yang banyak mengandung O2.
- Bilik kiri memiliki fungsi untuk menerima darah dari serambi kiri dan memompanya ke seluruh tubuh.
Selain diatas, jantung juga memiliki :
- Aorta berfungsi untuk mengalirkan darah yang mengandung zat oksigen dari bilik kiri ke seluruh tubuh manusia.
- Katup aorta berfungsi untuk mencegah darah yang diedarkan masuk ke arah yang keliru.
- Vena kava superior berfungsi untuk membawa kembali aliran darah dari tubuh bagian atas yang mengandung CO2 menuju ke jantung.
- Arteri pulmonalis berfungsi untuk mengangkut darah yang berasal dari jantung menuju ke paru-paru dan mengganti darah yang mengandung CO2 menjadi O2
- Vena pulmonalis berfungsi untuk mengangkut darah yang mengandung oksigen ke jantung.
- Katup trikuspidalis berfungsi memisahkan serambi kanan dengan bilik kanan.
- Katup mitral berfungsi untuk mencegah darah yang berada di bilik kiri kembali ke serambi kiri.
- Vena kava inferior berfungsi untuk membawa darah yang berasal dari tubuh bagian bawah menuju ke serambi kanan.
- Dinding jantung berfungsi untuk membuat jantung berdetak serta mencegah agar jantung tidak bocor.
Pelajari Lebih Lanjut :
Pelajari lebih lanjut materi tentang bagian-bagian jantungpadayomemimo.com/tugas/5400340
#BelajarBersamaBrainly
#SPJ4
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mhamadnoval1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 07 Aug 22