Berikut ini adalah pertanyaan dari yulmasri8648 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Hukum Archimedes
Penjelasan:
hukum ini ditemukan pertama kali oleh ahli matematika asal Yunani, Archimedes. Bunyi dari Hukum Archimedes yaitu "Sebuah benda dicelupkan pada zat cair maka benda tersebut akan mendapatkan gaya ke atas atau gaya apung sebesar berat zat cair yang dipindahkan".
Dari hukum ini, kita bisa mengetahui mengapa ada benda yang mengapung dan ada benda yang tenggelam jika dimasukkan dalam air.
Awal ditemukan Hukum Archimedes
Archimedes pertama kali menemukan hukum ini untuk memecahkan masalah Hieron, Raja Syracuse.
Archimedes diminta sang raja untuk memastikan mahkota barunya terbuat dari emas murni tanpa merusaknya.
Archimedes akhirnya menemukan cara membuktikan keaslian mahkota raja setelah lama mencari cara yang tepat.
Dia menemukan cara tersebut saat sedang mandi. Saat masuk ke dalam bak mandi, Archimedes menyadari ada sebagian ari yang tumpah.
Ia menyadari jika banyaknya air yang tumpah sama dengan berat badannya yang masuk ke dalam bak mandi.
Saking senangnya menemukan cara untuk mengecek keaslian mahkota raja, Archimedes berlarian di jalanan dalam keadaan telanjang.
Saat berlari, ia berteriak "Eureka!" yang berarti "Aku menemukannya!" dalam bahasa Yunani.
Jenis benda di dalam air Dengan hukum Archimedes, kita bisa mengelompokkan benda menjadi 3 jenis. Benda-benda tersebut diantaranya adalah benda tenggelam, terapung, dan melayang.
Benda bisa tenggelam jika gaya angkat air lebih kecil dari gaya berat benda tersebut. Sedangkan benda melayang terjadi jika gaya angkat air dan gaya berat benda sama. Untuk benda yang bisa mengapung terjadi saat gaya angkat air lebih besar dibandingkan dengan gaya berat benda.
Penerapan Hukum Archimedes Setelah ditemukannya Hukum Archimedes, ada berbagai alat yang bisa diciptakan. Berikut penerapan dari Hukum Archimedes. Balon udara Mungkin kalian heran kenapa Hukum Archimedes bisa diterapkan pada balon udara. Udara dan atmosfer termasuk jenis fluida. Balon udara kemudian diisi gas yang memiliki massa jenis yang lebih kecil dari udara sekitar. Karenanya balon udara bisa terangkat dan mengapung di udara. Kapal selam Besi dan kebanyakan mineral memiliki massa yang lebih besar dari air. Namun demikian, kapal selam bisa melayang di dalam laut. Penerapan Hukum Archimedes berjalan dengan baik di alat ini. Kapal selam dilengkapi dengan tangki yang bisa diisi udara atau air. Saat kapal selam akan muncul ke permukaan, tangki akan diisi dengan udara. Hal ini menyebabkan kapal tersebut bisa terangkat naik. Saat akan menyelam, udara akan diganti dengan air. Kapal laut Seperti halnya kapal selam, kapal laut juga dibuat dengan penerapan Hukum Archimedes. Kapal laut memiliki rongga yang memungkinkan gaya angkat air lebih besar dibandingkan massa kapal.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mardiana8407 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 25 May 22