Ukuran yg menunjukkan jumlah suatu zat dalam volume tertentu dalam

Berikut ini adalah pertanyaan dari elvaummi2699 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Ukuran yg menunjukkan jumlah suatu zat dalam volume tertentu dalam pengangkutan air pada tumbuhan disebut!!tolongin aku ya kak•́ ‿ •̀​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Konsentrasi

Pembahasan

Pada mahluk hidup didalamnya selalu terjadi sistem transportasi. Sistem transportasi dapat terjadi melalui proses pengangkutan nutrisi, oksigen, karbondioksida, dan sisa metabolisme.

Pengertian Transportasi Tumbuhan

Transportasi tumbuhan adalah proses penyerapan dan pelepasan ke berbagai bagian-bagian tubuh pada tumbuhan.

Tumbuhan memiliki sistem transportasi yang mengangkut air dan garam mineral (ion) dari dalam tanah. Ion ini diserap oleh akar dan diangkut ke berbagai tumbuhan udara melalui batang.

Berkas pengangkut pada tumbuhan adalah xilem dan floem yang merupakan jaringan seperti tabung yang mempunyai peran penting dalam pengangkutan. Xilem terdapat di akar bersambungan dengan xilem yang ada pada batang dan di daun. Floem juga bersambungan ke semua bagian tubuh tumbuhan.

  • Xilem merupakan jaringan pembuluh yang mempunyai fungsi mengangkut air dan nutrisi yang kemudian diserap oleh akar ke seluruh bagian tumbuhan
  • Floem yang terdapat pada dalam tumbuhan memiliki fungsi mengangkut zat organik hasil fotosintesis (makanan) layaknya gula dari daun ke seluruh bagian tumbuhan

Mekanisme Transportasi pada tumbuhan adalah :

a. Transportasi air

Merupakan peristiwa masuk keluarnya air dari tumbuhan yang dipengaruhi oleh kondisi lingkungan. Jika kondisi lingkungan lembap atau jumlah uap air di lingkungan tinggi, maka air akan masuk ke dalam tumbuhan tersebut.

Air yang ada pada dalam tanah akan masuk ke dalam sel tumbuhan karena adanya perbedaan konsentrasi air. Konsentrasi adalah ukuran yang menunjukkan jumlah suatu zat dalam volume tertentu. Jika terjadi perpindahan molekul zat terlarut dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah, maka proses perpindahan ini disebut difusi. Dan jika terjadi perpindahan molekul zat pelarut dari konsentrasi rendah ke konsentrasi tinggi melalui membran semipermeabel, maka proses perpindahan ini disebut dengan osmosis.

b. Transportasi nutrisi

Merupakan semua bagian tumbuhan yaitu diantaranya adalah akar, batang, daun dll yang memerlukan nutrisi. Agar kebutuhan nutrisi di setiap bagian tumbuhan terpenuhi, maka dibutuhkan suatu proses pengangkutan nutrisi hasil fotosintesis berupa gula dan asam amino ke seluruh tubuh tumbuhan.

Pengangkutan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh tumbuhan terjadi melalui pembuluh floem.

Symplast merupakan sistem transportasi zat dan air atau jaringan hidup melalui sitosol. Badan sitoplasmik dihubungkan satu sama lain melalui plasmodesmata.

Kesimpulan

Ukuran yg menunjukkan jumlah suatu zat dalam volume tertentu dalam pengangkutan air pada tumbuhan disebut konsentrasi.

Pelajari Lebih Lanjut

  1. Faktor yang mempengaruhi pengangkutan air dan garam dalam jaringan xilem : yomemimo.com/tugas/2057469
  2. Fungsi akar yang berhubungan dengan pengangkutan air pada tumbuhan : yomemimo.com/tugas/14327198
  3. Proses pengangkutan air pada tumbuhan : yomemimo.com/tugas/3997020
  4. Prinsip tekanan zat pada mekanisme pengangkutan nutrisi pada tumbuhan? : yomemimo.com/tugas/22091083

Detail Jawaban

Mapel : Fisika

Kelas : 8

Materi : Struktur dan fungsi jaringan pada tumbuhan - bab 4

Kata Kunci : Transportasi tumbuhan, Transportasi air, transportasi nutrisi, konsetrasi

Kode Mapel : 6

Kode Kategorisasi : 8.6.4

#ayobelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh tiarakusumadewi69 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 26 Apr 22