Berapa kalor jenis suatu zat bila massa zat tersebut 100

Berikut ini adalah pertanyaan dari nadila4900 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Berapa kalor jenis suatu zat bila massa zat tersebut 100 kg. suhunya akan naik 8°c bila di beri kalor 400 j​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kalor jenis suatu zat bila massa zat tersebut 100 Kg adalah \boxed{\sf{0,5 \: J/kg°C}}

PEMBAHASAN

Hai! materi dari soal tersebut adalah membahas mengenai kalor. Pasti tak asing mendengar kata "kalor" bukan? secara singkat kalor diartikan sebagai perubahan energi dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah. Salah satu bentuk dari kalor adalah perubahan zat.Perubahan zat menyebabkan adanya tetapan (konstanta) seperti kalor jenis, kapasitas kalor dan kalor laten.

Rumus :

\boxed{\sf{Q = m \times c \times \Delta T}}

a. Kalor jenis :

\boxed{\sf{c = \frac{Q}{m \times \Delta T}}}

b. Kapasitas kalor :

\boxed{\sf{H = \frac{Q}{\Delta T}}}

c. Kalor laten :

\boxed{\sf{L = \frac{Q}{m}}}

Dimana :

  • \sf{Q} = Kalor (Joule).
  • \sf{m} = massa zat (Kg).
  • \sf{c} = kalor jenis (J/Kg°C).
  • \sf{\Delta T} = perubahan suhu (°C).
  • \sf{H} = kapasitas kalor (Joule/°C) atau (kalori/°C).
  • \sf{L} = kalor laten (joule/kg) atau (kalori/gr).

LANGKAH PENYELESAIAN

Diketahui :

  • Massa zat = 100 kg.
  • Kalor = 400 Joule.
  • Perubahan suhu = 8°C.

Ditanya : kalor jenis?

Dijawab :

\sf{C = \frac{Q}{m \times \Delta T}}

\sf{C = \frac{400}{100 \times 8}}

\sf{C = \frac{400}{800}}

\sf{C = 0,5 \: J/Kg°C}

Kesimpulan : Jadi kalor jenis suatu zat bila massa zat tersebut 100 Kg adalah \boxed{\sf{0,5 \: J/kg°C}}

Pelajari Lebih Lanjut

Berapakah kalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu 20 kg air dari 20oC menjadi 50oC ? ( Kalor Jenis Air = 4200 J/kgoC ... yomemimo.com/tugas/39240788

Detail jawaban

Kelas : 7

Mapel : fisika

Bab : suhu, kalor, pemuaian

Kode kategori : 7.6.7

Kata kunci : massa zat, kalor, perubahan suhu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agniaaa009 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 30 May 22