Pada tubuh manusia terdapat otot bisep yang memiliki luas penampang

Berikut ini adalah pertanyaan dari khalidw2502 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pada tubuh manusia terdapat otot bisep yang memiliki luas penampang maksimum 12 cm2. besarnya tegangan pada otot bisep saat mengangkat beban sebesar 240 n adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tegangan pada otot bisep tersebut ketika mengangkat beban 240n adalah  200.000 N/m^{2}

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Otot manusia memiliki luas penampang serta dapat mengangkat beban. Ketika mengangkat beban, otot tersebut akan mendapat tegangan. Yang dimaksud dengan tegangan adalah jumlah besar gaya (F) yang diberikan kepada tiap tiap satuan pada luas penampang (A) . Tegangan berbanding lurus dengan gaya dan berbanding terbalik dengan luas penampang. Tegangan dapat dirumus kan sebagai :

Tegangan = \frac{F}{A }

Dimana F dalam satuan Newton dan A dalam satuan m^{2}

Diketahui :

F = 240N

A = 12 cm^{2} = 0,0012 m^{2}

Ditanyakan :

Tegangan?

Jawab :

Tegangan = \frac{240}{0,0012}

Tegangan = 200.000 N/m^{2}

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang tegangan pada yomemimo.com/tugas/9780046

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 20 Jun 22