Berikut ini adalah pertanyaan dari ednigma pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
b.larutan
c. molekul.
d. campuran
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Dua atom atau lebih yang bergabung (melalui ikatan kimia), baik antara atom-atom yang sama maupun atom-atom yang berbeda disebut....
c. molekul
Pembahasan:
1. Molekul
Molekul adalah gabungan dari minimal dua atom atau lebih, baik atom-atom yang sejenis maupun atom-atom yang tidak sejenis
Bila terdiri dari atom-atom yang sejenis (dalam unsur yang sama), maka molekul ini disebut dengan molekul unsur. Contohnya adalah: molekul oksigen (O₂) yang tersusun dari dua atom oksigen (atom O).
Bila terdiri dari atom-atom yang berbeda jenis (dalam unsur yang berbeda atau tidak sama), maka molekul ini disebut dengan molekul senyawa. Contohnya adalah: molekul air (H₂O) yang tersusun dari dua atom hidrogen (H) dan satu atom oksigen (atom O).
2. Atom
Atom adalah partikel penyusun zat yang tidak dapat dipecah lagi menjadi atom lain. Atom secara sederhana tersusun atas proton dan neutron yang terletak di inti atom, serta elektron yang terletak di kulit atom. Proton bermuatan positif, elektron bermuatan negatif (dengan besaran muatan yang sama per partikel sebagai proton). Neutron tidak memiliki muatan.
Setiap unsur memiliki atom dengan nomor atom (jumlah proton) yang berbeda.
3. Larutan
Larutan adalah campuran homogen yang terdiri dari dua jenis molekul tercampur. Larutan tidak dapat dipisahkan dengan diendapkan dan perbedaan zat penyusunnya tidak kasat mata.
Contoh larutan adalah larutan gula atau garam di dalam air.
4. Campuran
Campuran adalah hasil pencampuran dua zat atau lebih, tanpa terjadinya penyatuan kimia dan tanpa terjadinya reaksi kimia kimia, sehingga zat-zat penyusun tetap memiliki sifat awalnya. Campuran menggabungkan secara fisik tanpa proporsi yang pasti.
Contoh campuran adalah campuran susu.
Pelajari lebih lanjut termasuk golongan unsur, senyawa, atau campuran di: yomemimo.com/tugas/2896124
Pelajari lebih lanjut perbedaan senyawa ion dengan senyawa kovalen di: yomemimo.com/tugas/4264840
Pelajari lebih lanjut 10 molekul senyawa dan molekul unsur di: yomemimo.com/tugas/3379911
---------------------------------------------------------------------------
Detail Jawaban:
Kode: 7.7.5
Kelas: VII
Mata pelajaran: Kimia
Materi: Bab 5 - Karakteristik Zat
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 10 Nov 16