Berikut ini adalah pertanyaan dari Yunul1242 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Pernyataan yang paling tepat mengenai unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat yang lebih sederhana (A). Untuk pernyataan lengkap ada pada lampiran. Contoh unsur adalah besi (Fe).
Pembahasan
Materi merupakan segala hal yang ada di alam semesta yang menempati suatu ruang dan mempunyai nilai massa tertentu. Materi dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu zat tunggal dan campuran.
- Zat tunggal merupakan materi di mana zat-zat penyusunnya itu homogen atau sejenis. Misalnya adalah unsur dan senyawa. Untuk unsur sendiri termasuk ke dalam zat tunggal yang sudah tidak mampu dibuat menjadi bentuk yang lebih sederhana lagi. Contoh unsur adalah unsur besi (Fe), unsur tembaga (Cu), unsur emas (Au), dan sejenisnya. Adapun senyawa adalah zat tunggal yang tersusun atas beberapa unsur yang berbeda. Contoh senyawa adalah air yang terdiri dari unsur oksigen (O) dan unsur hidrogen (H).
- Campuran adalah suatu materi yang terdiri dari zat-zat yang tidak sejenis atau bersifat heterogen. Misalnya adalah alloy atau campuran logam, tanah (campuran unsur hara, mineral dari unsur logam, air, udara dalam pori, dan mikroorganisme), udara di atmosfer bumi, dan sejenisnya.
Kesimpulan
Pernyataan paling tepat dengan definisi unsur adalah pernyataan (A). Untuk pernyataan B dan D disebut zat stabil. Sedangkan, pernyataan C disebut atom dari teori yang dikemukakan oleh John Dalton.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang empat contoh unsur logam di kehidupan sehari-hari:
yomemimo.com/tugas/51186120 - Materi tentang contoh zat tunggal:
yomemimo.com/tugas/51228309 - Materi tentang contoh senyawa dan dasar pembentukan senyawa:
yomemimo.com/tugas/51997510
______________
Detail jawaban
Kelas : X
Mapel : Kimia
Bab : 1 - Materi
Kode : 10.7.1
#SolusiBrainlyCommunity
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 10 Mar 23