pengisap kecil suatu pompa hidrolik mempunyi ruas 100cm² dan pengisap

Berikut ini adalah pertanyaan dari megaauliaputriana pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

pengisap kecil suatu pompa hidrolik mempunyi ruas 100cm² dan pengisap besar luasnya 4.000cm² . berapakah besar gaya yang harus menekan penghisap besar agar penghisap kecil dapat mengangkat beban 500 N​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Dengan menggunakan persamaan pada hukum pascal, kita akan dapat menentukan besarnya gaya yang diperlukan untuk menekan penghisap besar, yaitu sebesar 20.000 N

Penjelasan Dengan Langkah - Langkah:

Untuk menjawab soal seperti ini, kita harus mengetahui Hukum Pascal terlebih dahulu. Dalam hukum Pascal dikatan bahwa "Apabila tekanan diberikan pada suatu bagian zat cair dalam suatu ruangan tertutup, akan di teruskan oleh zat cair ke segala arah dengan sama besar.” Besar tekanan yang diberikan merupakan pembagian antara gaya (F) dibagi dengan luas penampang (A) yang dikenakan oleh gaya tersebut.

Rumus  dalam Hukum Pascal dapat dituliskan sebagai berikut :

\bf P1 = P2\\\\\boxed{\bf \dfrac{F1}{A1} = \dfrac{F2}{A2}}

Keterangan:

P1 = tekanan penampang pertama (Pa)

P2 = tekanan penampang kedua (Pa)

F1 = Gaya pada penampang pertama (N)

A1 = luas penampang pertama (m²)

F2 = Gaya pada penampang kedua (N)

A2 = Luas penampang ke dua (m²)

----------------------------------------

Diketahui:

  • luas penampang kecil (A1) = 100 cm² = 0,01 m²
  • laus penampang besar (A2) = 4.000 cm² = 0,4 m²
  • Beban pada penampang kecil (F1) = 500 N

Ditanya:

  • besar gaya pada penampang besar

Jawaban:

→ Gunakakan persamaan Hukum Pascal

  \sf P1 = P2\\\\\\\dfrac{F1}{A1} = \dfrac{F2}{A2}\\\\\\\dfrac{500}{0,01} = \dfrac{F2}{0,4}\\\\\\500 \times 0,4 = 0,01 \times F2\\\\\\F2 = \dfrac{500 \times 0,4}{0,01}\\\\\\\boxed{\bf F2 = 20.000 \ N}

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nickholas0208 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 19 Apr 23