Andi memiliki kawat yang dialiri arus listrik jika gaya yang

Berikut ini adalah pertanyaan dari rc5626557 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Andi memiliki kawat yang dialiri arus listrik jika gaya yang ditimbulkan 10 n dan medan magnet yang ditimbulkan 5t serta arus yang dialirkan 0,2 a maka panjang kawat tersebut adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Andi memiliki kawat yang dialiri arus listrik jika gaya yang ditimbulkan 10 N dan medan magnet yang ditimbulkan 5 T serta arus yang dialirkan 0,2 A maka panjang kawat tersebut adalah 10 meter

PEMBAHASAN

A) Pengertian Gaya Magnetik atau Gaya Lorentz

Gaya magnetik atau gaya lorentz timbul karena adanya muatan - muatan elektron yang bergerak dan menimbulkan arus listrik. Elektron tersebut bergerak melalui medan magnet dan mengalami gaya magnetik atau gaya lorentz. Dalam hal ini, dapat disimpulkan bahwa jika terdapat sebuah kawat penghantar dan dialiri arus listrik di dalam medan magnetik maka akan mengalami gaya magnetik atau gaya Lorentz.

B) Aplikasi Gaya Lorentz

1) Gaya Lorentz pada Kawat Penghantar Berarus dalam Medan magnetik

Ketika arus di aliri melalui kawat, gaya diberikan pada kawat yang arahnya membentuk sudut siku-siku (tegak lurus) terhadap arah medan magnet. Menurut Lorentz Arah gaya selalu tegak lurus terhadap arah arus dan juga tegak lurus terhadap arah medan magnet.

Dalam hal ini, berlaku kaidah tangan kanan yang memeperagakan Arah dari gaya, arus, dan Medan magnet. Dimana Arah gaya lorentz adalah telapak tangan kanan, keempat jari menunjukkan arah Medan Magnetik, dan ibu jari menunjukkan arah arus listrik. Sehingga dapat dibuat persamaan :

  • Untuk arah medan magnet tegak lurus terhadap arah arus listrik ( \alpha = 90°)

\boxed{\boxed{\bold{F = B \times i \times l}}}

  • Untuk arah medan magnet tegak lurus terhadap arah arus listrik ( \alpha < 90°)

\boxed{\boxed{\bold{F = B \times i \times l \times \sin(\alpha) }}}

Keterangan :

  • B = Besar Induksi magnetik (Wb/m² = T / Tesla)
  • i = Besar Arus Listrik (A = Ampere)
  • l = panjang kawat penghantar (m)
  • F = Besar gaya magnetik / gaya lorentz (N)

.

Dari persamaan diatas, dapat disimpulkan :

  1. Gaya lorentz Sebanding dengan arus listrik pada kawat
  2. Gaya lorentz Sebanding dengan panjang kawat penghantar
  3. Gaya lorentz Sebanding dengan medan magnetik
  4. Gaya lorentz Sebanding dengan induksi magnetik lorentz Sebanding dengan sudut yang terbentuk antara arah arus listrik dengan medan magnetik
  5. Gaya lorentz Sebanding dengan induksi magnetik lorentz Sebanding dengan sudut yang terbentuk antara arah arus listrik dengan medan magnetik.

>> Pelajari lebih lengkapnya menggunakan buku sekolah mu atau situs belajar atau sumber lainnya untuk menambah wawasan pengetahuan mu Mengenai Gaya Magnetik atau Gaya Lorentz. Semangat Belajarnya! :D

» PENYELESAIAN

Diketahui

  • F = 10 N
  • B = 5 T
  • i = 0,2 A

Ditanya

  • l = ?

Dijawab

F = B × i × l

10 = 5 × 0,2 × l

10 = 1 × l

10 ÷ 1 = l

10 m = l

.

Semoga Membantu :D

.

PELAJARI LEBIH LANJUT

Simak Pembahasan Soal lainnya mengenai Gaya magnetik atau gaya lorentz untuk memperkuat pemahaman mu. Simak di :

  • Quiz Fisika :1. Kawat panjangnya 50 cm berada di dalam muatan magnet berkekuatan 20 T, apabila arus listrik yang mengal... yomemimo.com/tugas/38174832

  1. Besar gaya Lorentz pada sebuah sebuah penghantar yang panjangnya 2 m adalah 0,4 N, jika besar medan magnetnya 5 tesla ma... yomemimo.com/tugas/38175156

  • suatu alat memiliki kekuatan medan magnet sebesar 5 T dan kawatnya 400cm sehingga menghasilkan gaya lorentz 40 N . maka ... yomemimo.com/tugas/4869630

  1. No.3 *Suatu alat memiliki kekuatan medan magnet sebesar 5 T dan kawatnya 100 cm sehingga menghasilkan gaya Lorentz sebe... yomemimo.com/tugas/36015602

  • sebuah kawat yang dialiri arus listrik menghasilkan gaya lorentz sebesar 20 N ketika diletakkan di pada daerah yang mengand... yomemimo.com/tugas/13741770

  • medan magnet yang dihasilkan oleh kawat sepanjang 800 cm adalah 10 T. jika gaya lorentz yang timbul sebesar 80 N, maka h... yomemimo.com/tugas/13807058

  • Medan magnet yang di hasilkan oleh kawat sepanjang 800 cm adalah 10 T , jika gaya lorentz yang timbul sebesar 80 N , mak... yomemimo.com/tugas/9247878

--------------------------------------------------------------------------

DETAIL JAWABAN

.

Mapel : Fisika

Kelas : XII / 12 SMA

Materi : Bab 3 - Medan Magnet

Kode Soal : 6

Kode Kategori : 12.6.3

Kata Kunci : Medan magnet, gaya magnetik, gaya lorentz

--------------------------------------------------------------------------

.

#SemangatBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh SiddGam013 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 18 May 21