Alfin seorang pelajar yang tinggal di kota K dan Beni

Berikut ini adalah pertanyaan dari Merisasinaga7122 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Alfin seorang pelajar yang tinggal di kota K dan Beni tinggal di kota M. mereka belajar di sekolah yang sama di kota L yang berada di antara kota K dan M. Alfin berangkat pukul 06.00 dan tiba di sekolah pukul 06.30 dengan kecepatan 50 km/jam, sedangkan Beni berangkat pukul 06.15 dan tiba di sekolah pukul 06.30 dengan kecepatan 40 km/jam. Jarak antara rumah Alfin dan rumah Beni adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Untuk mengetahui jarak antara rumah Alfin dan Beni, pertama-tama kita harus mengetahui jarak antara kedua rumah mereka ke sekolah, yaitu jarak dari rumah Alfin yang tinggal di Kota K ke sekolah dan juga jarak rumah Beni yang tinggal di kota M ke sekolah mereka.

Dalam fisika, soal semacam ini termasuk ke dalam kategori gerak lurus beraturan atau yang sering disingkat sebagai GLB. Soal semacam ini belum digabungkan dengan percepatan yang termasuk ke dalam gerak lurus berubah beraturan atau yang lebih sering dikenal dengan istilah GLBB. Suatu saat, percepatan akan dimasukkan karena jika dipikir secara logika, pergerakan seseorang dari rumah ke sekolah kecil kemungkinan tidak mengalami percepatan atau perlambatan. Dengan kata lain, sangat susah mempertahankan pergerakan dengan kecepatan yang statis ketika kamu berangkat ke sekolah dari rumah.

Terkait dengan soal ini, ada beberapa langka yang harus ditempuh sebelum kita dapat mengetahui jawaban dari soal.

Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mendata semua informasi yang kita peroleh dari soal tersebut.

Diketahui:

Waktu Alfin berangkat (ta): 06:00

Waktu Alfin tiba (tb): 06:30

Kecepatan Alfin (V1): 50 km/jam

Waktu Beni berangkat (tc): 06:15

Waktu Beni tiba (td): 06:30

Kecepatan Beni (V2): 40 km/jam

Ditanya:

Berapakah jarak antara rumah Alfin dan Beni?

Setelah mengumpulkan seluruh informasi, barulah kita mulai masuk ke langkah kedua yaitu menjawab.

1. Mari menentukan jarak antara rumah Alfin di kota K ke sekolahnya.

Jarak (s1) = V1 x Δt1

s1 = V1 x (tb - ta)

s1 = 50 km/jam x (06:30 - 06:00)

s1 = 50 km/jam x 30 menit

s1 = 50 km/jam x 0.5 jam

s1 = 25 km.

2. Mari menentukan jarak antara rumah Beni di kota M ke sekolahnya.

Jarak (s2) = V2 x Δt2

s2 = V2 x (td - tc)

s2 = 40 km/jam x (06:30 - 06:15)

s2 = 40 km/jam x 15 menit

s2 = 40 km/jam x 0.25 jam

s2 = 10 km.

Karena kita mengetahui bahwa keduanya bersekolah di tempat yang sama dan gedung sekolah tidak berpindah, maka untuk mengetahui jarak antara rumah Alfin dan Beni, kita tinggal mencari selisih antara jarak yang harus mereka tempuh dari rumah masing-masing ke sekolah.

Jarak rumah Alfin dan Beni = s1 - s2

Jarak rumah Alfin dan Beni = 25 km - 10 km

Jarak rumah Alfin dan Beni = 15 km

Kesimpulan:

Untuk mengetahui jarak antara kedua rumah antara Alfin dan Beni, pertama-tama kita harus mengetahui jarak yang mereka tempuh setiap hari dari rumah masing-masing ke sekolah. Setelah itu, jarak antara rumah mereka dapat diketahui dengan mencari selisih antara jarak rumah mereka masing-masing ke sekolah.

Detil Pelajaran

Kelas: VII

Mata pelajaran: Fisika

Kategori: Gerak Lurus

Kata kunci: kecepatan, jarak, waktu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh tjfrozz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 04 Jul 21