kapal selam berada pada kedalaman 100m di ukur dari dasar

Berikut ini adalah pertanyaan dari allbasegmailcom6759 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

kapal selam berada pada kedalaman 100m di ukur dari dasar laut .jika massa jenis air laut dianggap 1.000kg/m³ dan kedalan laut 750m,tekanan yang di terima didinding kapal selam sebesar....(g=9,8m/s²)

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tekanan yang diterima adalah sebesar 6.370.000 Pa

Pembahasan

Tekanan hidrostatis adalah tekanan yang disebabkan oleh berat zat cair itu sendiri. Tekanan hidrostatis dihitung kedalamannya dari permukaan atas air. Secara umum dirumuskan dengan

P = ρ \times g \times h \:

Dengan ketentuan :

  • P = tekanan hidrostatis (Pa)
  • ρ = massa jenis zat cair (kg/m³)
  • g = percepatan gravitasi
  • h = ketinggian / kedalaman (m)

Langkah Penyelesaian :

Diketahui :

  • h = kedalaman laut = 750 m
  • h1 = kedalaman kapal selam = 100 m dari dasar = 750 - 100 = 650
  • ρ = massa jenis = 1000 kg/m³
  • g = percepatan gravitasi = 9,8 m/s²

Ditanya : P = tekanan = ... Pa

Jawaban :

P = ρ \times g \times h \\ P = 1000 \times 9.8 \times 650 \\ P =6.370.000 \: Pa \:

Jadi, tekanan yang diterima adalah sebesar 6.370.000 Pa

Detail Soal :

Kelas : 8

Mata Pelajaran : Fisika

Materi : Fluida / Tekanan

Kata Kunci : Tekanan Hidrostatis

Kode Kategorisasi : 8.6.3

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh MDKP dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 07 Apr 20