Sebuah mobil mula" kecepatannya 30 m/s ,kemudian dipercepat dengan percepatan

Berikut ini adalah pertanyaan dari anggasaputra1122 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebuah mobil mula" kecepatannya 30 m/s ,kemudian dipercepat dengan percepatan tetap sebesar 4m/s.kecepatan mobil tersebut setelah bergerak selama 2sekon adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kecepatan mobil tersebut setelah bergerak selama 2 s adalah 38 m/s. Berikut cara menghitungnya dengan menggunakan rumus (2) GLBB dipercepat.

v = v₀ + at

v = 30 m/s + 4 m/s². 2 s

v = 30 m/s + 8 m/s

v = 38 m/s

Pembahasan

Pada GLBB setidaknya kamu perlu mengingat rumus berikut.

(1) v = v₀ + at

(2) v² = v₀² + 2 as

(3) s = v₀t + 1/2 at²

dengan :

v₀ : kecepatan awal (m/s)

v : kecepatan akhir (m/s)

a : percepatan (m/s²)

t : waktu (t)

s : jarak tempuh (m)

Percepatan dapat bernilai positif atau negatif. Bila suatu benda bergerak dengan percepatan yang bernilai positif, maka artinya benda tersebut bergerak semakin cepat atau mengalami GLBB dipercepat. Sementara bila suatu benda bergerak dengan percepatan yang bernilai negatif, maka artinya benda tersebut bergerak semakin lambat atau mengalami GLBB diperlambat.  Dalam kasus ini, terjadi baik fenomena GLBB dipercepat. Maka, 3 rumus di atas sesuai dengan fenomena ini.

Pelajari lebih lanjut  

1. Materi tentang GLBB yomemimo.com/tugas/17018975  

2. Materi tentang kombinasi GLBB dan GLB yomemimo.com/tugas/17071191  

3. Materi tentang gerak parabola yomemimo.com/tugas/17679138  

-------------------------------------------------------------------------  

Detil Jawaban  

Kelas : 8  

Mapel : Fisika  

Bab : Bab 1 - Gerak  

Kode : 8.6.1  

Kata Kunci : GLBB, percepatan, dipercepat

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ninfauz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 15 Jan 19