Berikut ini adalah pertanyaan dari fritaweayu pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Benda atau zat adalah sesuatu yang menempati ruang dan memiliki massa. Benda dibedakan menjadi benda padat, cair dan gas. Masing- masing memiliki sifat atau ciri khas tersendiri. Berikut ini penjelasannya:
Sifat- sifat benda padat:
1. Susunan partikel benda beraturan.
2. Jarak antar partikel benda rapat.
3. Gaya tarik antar molekul sangat kuat
4. Bentuk benda tetap.
5. Volume benda tetap.
6. Partikel tidak dapat bergerak bebas, hanya sebatas bergetar saja.
Sifat- sifat benda cair:
1. Susunan partikel benda tidak beraturan.
2. Jarak antar partikel benda agak renggang.
3. Gaya tarik antar molekul agak lemah
4. Bentuk benda berubah, mengikuti wadah yang ditempatinya.
5. Volume benda tetap.
6. Partikel dapat bergerak bebas.
Sifat- sifat benda gas:
1. Susunan partikel benda sangat tidak beraturan.
2. Jarak antar partikel benda sangat renggang.
3. Gaya tarik antar molekul sangat lemah
4. Bentuk benda berubah, mengikuti wadah yang ditempatinya.
5. Volume benda berubah.
6. Partikel dapat bergerak sangat bebas.
PENJELASAN LEBIH LANJUT:
Benda padat bentuknya tetap tidak dipengaruhi wadah. Contoh benda padat yaitu spidol. Saat spidol dimasukkan ke botol, bentuknya tetap spidol.
Benda cair mengalir dari tempat tinggi menuju tempat yang rendah. Benda cair memiliki sifat khusus seperti tingkat kekentalan, daya resap/ kapilaritas, tekanan, dll. Contoh benda cair yaitu air. Di dalam gelas, air berbentuk gelas. Jika dipindah ke botol, bentuknya seperti botol.
Benda gas terdapat di segala tempat. Contohnya adalah udara yang mengisi setiap ruang kosong di muka bumi kecuali tempat yang hampa udara.
Untuk memantapkan kalian memahami soal ini, coba simak soal seperti di bawah ini:
Disebut apakah perubahan zat dari wujud padat menjadi wujud gas?
Perubahan tersebut adalah menyublim. Contohnya kapur barus.
Semoga penjelasan di atas memudahkan kalian mempelajari materi ini :)
Nah untuk contoh lain mengenai zat, wujud, dan perubahannya bisa kalian lihat pada link berikut :
Pemisahan zat: yomemimo.com/tugas/1700875
Perubahan zat : yomemimo.com/tugas/857394
Unsur dan senyawa: yomemimo.com/tugas/2498166
Mata pelajaran: IPA Fisika
Kelas: 7 SMP
Kategori: zat dan wujudnya
Kata kunci: sifat zat, wujud zat, zat padat, zat cair, zat gas
Kode kategori berdasarkan kurikulum KTSP: 7.6.4
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 25 Aug 14