tentukan tekanan hidrostatik air (p=1000kg/M3) pada kedalam 5 meter!​

Berikut ini adalah pertanyaan dari enjengpurwati pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tentukan tekanan hidrostatik air (p=1000kg/M3) pada kedalam 5 meter!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tekanan hidrostatis didefinisikan sebagai tekanan yang diakibatkan oleh gaya yang ada pada zat cair terhadap suatu luas bidang, pada kedalaman tertentu. Tekanan hidrostatis air (p = 1.000 kg/m³) pada kedalaman 5 meter adalah 50.000 Pascal.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Diketahui :

  • p = 1.000 kg/m³
  • h = 5 m

Ditanyakan :

Ph = ....

Jawab :

Karena satuan yang digunakan telah sesuai, massa jenis (p) satuannya telah berbentuk kg/m³ dan tinggi (h) satuannya juga telah berbentuk meter, kita hanya perlu menerapkan rumus yang ada. Karena percepatan gravitasi tidak diketahui, maka kita gunakan percepatan gravitasi yang umum digunakan yaitu 10 m/s².

Ph = p × g × h

Ph = 1.000 kg/m³ × 10 m/s² × 5 m

Ph = 50.000 Pa

Kesimpulan

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tekanan hidrostatis air (p = 1.000 kg/m³) pada kedalaman 5 meter adalah 50.000 Pascal.

Pembahasan

Tekanan hidrostatis didefinisikan sebagai tekanan yang diakibatkan oleh gaya yang ada pada zat cair terhadap suatu luas bidang, pada kedalaman tertentu. Maksudnya, setiap jenis zat cair akan memberikan tekanan tertentu, tergantung dari kedalamannya.

Rumus Tekanan Hidrostatis

Ph = p × g × h

Keterangan :

  • Ph = tekanan hidrostatis (Pa)
  • p   = massa jenis (kg/m³)
  • g   = percepatan gravitasi (m/s²)
  • h   = tinggi (m)

Pelajari Lebih Lanjut

DETAIL JAWABAN

Kelas : 8 IPA

Mata Pelajaran : Fisika

Bab : 3 - Fluida Tekanan Hidrostatis

Kode : 8.6.3

#AyoBelajar

#SPJ5

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Syubbana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 11 Jul 20