faktor faktor yang mempengaruhi besarnya tekanan adalah​

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhaprisal36 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Faktor faktor yang mempengaruhi besarnya tekanan adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Faktor - faktor yang mempengaruhi besarnya tekanan adalah besarnya gaya tekan dan luas permukaan benda yang bersentuhan.

Pembahasan

TEKANAN BENDA PADAT

Benda padat akan menekan tempat dimana benda itu berada. Contohnya, bila kita meletakkan piring di telapak tangan kita, tangan akan terasa ditekan piring.

Rumus tekanan pada benda padat:

p = \frac{F}{A}

dimana

  • F = gaya tekan (N)
  • A = luas permukaan benda yang bersentuhan (m²)
  • p = tekanan (Pascal = N/m²)

Bila tidak ada gaya lain yang bekerja pada benda, maka gaya yang menekan benda adalah gaya beratnya.

w = m × g

dimana

  • w = gaya berat (N)
  • m = massa benda (kg)
  • g = percepatan gravitasi benda (m/s²)

Bila percepatan gravitasi tidak diketahui, maka percepatan gravitasi dianggap sebesar 10 m/s².

Tekanan dapat diperbesar apabila

  • Gaya tekan diperbesar.
  • Luas permukaan benda yang menekan diperkecil.

Contoh paku dibuat berujung lancip sehingga luas permukaannya kecil maka tekanan yang dihasilkan besar.

Tekanan dapat diperkecil apabila

  • Gaya tekan diperkecil.
  • Luas permukaan benda yang menekan diperbesar.

Contoh sandal luas bidang yang bersentuhannya luas, maka sangat nyaman dipakai.

Ditanyakan:

Faktor yang mempengaruhi tekanan ?

Penjelasan:

Faktor - faktor yang mempengaruhi besarnya tekanan adalah besarnya gaya tekan dan luas permukaan benda yang bersentuhan.

Pelajari lebih lanjut

Tekanan Benda Padat yomemimo.com/tugas/1663343

Massa Benda yomemimo.com/tugas/21309646

Tekanan Paling Kecil yomemimo.com/tugas/22067954

Memperbesar Tekanan yomemimo.com/tugas/260732

Detail Jawaban

Kelas : VIII

Mapel : Fisika

Bab : Fluida

Kode : 8.6.3.

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh wiyonopaolina dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 30 May 21