Sebutkan 7 besaran pokok beserta satuannya dalam SI dan alat

Berikut ini adalah pertanyaan dari Adel89 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan 7 besaran pokok beserta satuannya dalam SI dan alat ukurnya!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Besaran pokok adalah besaran yang satuannya didefinisikan terlebih dahulu. Besaran pokok ada 7 yaitu:


1. Panjang

Satuan internasional (SI): meter (m)

Alat ukur panjang: mistar/ penggaris, jangka sorong/ vernier calliper, mikrometer sekrup.


2. Massa

Satuan internasional (SI): kilogram (kg)

Alat ukur massa: timbangan pasar, neraca O’hauss, neraca dua lengan.


3. Waktu

Satuan internasional (SI): sekon (s)

Alat ukur waktu: arloji, stopwatch, jam.


4. Kuat arus listrik

Satuan internasional (SI): ampere (A)

Alat ukur kuat arus: amperemeter.


5. Suhu

Satuan internasional (SI): Kelvin (K)

Alat ukur suhu: termometer.


6. Jumlah Zat

Satuan internasional (SI): mol

Alat ukur jumlah zat tidak ada, karena jumlah zat dihitung bukan diukur.


7. Intensitas cahaya

Satuan internasional (SI): Candela (Cd)

Alat ukur: luxmeter, lightmeter.



PENJELASAN LEBIH LANJUT:


Besaran adalah segala sesuatu yang dapat diukur dan dinyatakan dalam angka. Besaran dibedakan menjadi besaran pokok dan besaran turunan.


Agar kalian tidak terlewat saat menyebutkan 7 besaran pokok, gunakan jembatan keledai berikut:

PaMan Waktu Kurus Suka Juz Ica.

Panjang, massa, waktu, kuat arus, suhu, jumlah zat, intensitas cahaya.


Untuk memantapkan kalian memahami soal ini, coba simak soal seperti di bawah ini:

Apakah alat yang digunakan untuk mengukur berat benda?


Untuk mengukur berat benda digunakan neraca pegas/ dinamometer.


Semoga penjelasan di atas memudahkan kalian mempelajari materi ini :)


Untuk contoh soal lain tentang besaran dan pengukuran dapat dilihat pada link berikut:

Pengukuran : yomemimo.com/tugas/13658782

Besaran : yomemimo.com/tugas/272995

Pengukuran : yomemimo.com/tugas/331190


Mata pelajaran : Fisika

Kelas : 7 SMP

Kategori: besaran dan pengukuran

Kata kunci : besaran pokok, alat ukur, satuan internasional

Kode kategori berdasarkan kurikulum KTSP: 7.6.2


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 24 Feb 15