Berikut ini adalah pertanyaan dari nazwaqiadinata pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Perhitungan tegangan tali dapat dicari menggunakan hukum newton I. Setelah dilakukan perhitungan, didapatkan besar tegangan tali jika benda yang massanya 40 kg dan besar gaya gravitasi 50 m/s² adalah 2000 N
Penjelasan dengan langkah-langkah
Gaya tegangan tali merupakan gaya yang bekerja pada tali ketika dalam kondisi tegang. Ketika benda dalam keadaan seimbang (diam), maka berlaku hukum newton I berikut :
∑F = 0
Diketahui
Massa (m) = 40 kg
Percepatan gravitasi (g) = 50 m/s²
Ditanya
Tegangan tali (T) = ?
Jawaban
Untuk menjawab soal tersebut, kita harus mencari gaya yang bekerja pada sistem tersebut. Gaya yang bekerja pada sistem adalah gaya tegangan tali (T) dan gaya berat (w) (bisa dilihat pada gambar yang terlampir). Oleh karena itu, untuk mengetahui nilai gaya tegangan tali (T) kita perlu untuk mencari nilai gaya berat (w) terlebih dahulu.
Mencari Nilai w
w = m.a
w = 40×50
w = 2000 N
Mencari Nilai T
∑F = 0
T - w = 0
T = w
T = 2000 N
Sehingga diperoleh nilai tegangan tali adalah 2000 N.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang tegangan tali: yomemimo.com/tugas/1151
- Materi tentang hukum newton: yomemimo.com/tugas/473844
- Materi tentang gaya berat: yomemimo.com/tugas/334848
Detail jawaban
Kelas : 8
Pelajaran : Fisika
Bab : Gaya dan usaha
Kode : 8.6.1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sidhiyoga dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 07 Nov 22