Melalui persamaan rumus W=m.g Fair =Wu-Wa dan Wcair=Wu-Fa, siswa dapat

Berikut ini adalah pertanyaan dari Zarkasinor3738 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Melalui persamaan rumus W=m.g Fair =Wu-Wa dan Wcair=Wu-Fa, siswa dapat menghitung a.berat benda di udara b.berat benda di dalam air

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Seperti kita tahu bahwa zat cair mempunyai kemampuanmemberikan tekanan kepada benda-benda disekitarnya. Nah, gaya Archimedesbisa juga disebut gaya apung/ gaya ke atas adalah gaya yang mempengaruhi bendapada zat cair. Gaya ke atas menyebabkan berat benda yang terukur di dalam zatcair lebih kecil daripada di udara. Berikut contoh soal yang sesuai kisi- kisidi atas:

 

Benda bermassa 2kg dimasukkan ke dalam air dan mengalami gaya ke atas 2 N. Berapa berat benda saat di udara dan saatberada pada zat cair?(g = 10 m/s2)

 

Dari soal dapatdiketahui bahwa:

- Massa benda-> m = 2 kg

- gaya ke atas-> Fa = 2 N

- Percepatangravitasi -> g = 10 m/s2

 

Yang menjadipertanyaan adalah berat benda saat di udara dan saat berada pada zat cair

 

Mencari beratbenda saat diudara :

Wu = m. g

Wu = 2. 10

Wu = 20 N

 

Mencari beratbenda saatberada pada zat cair

Wc = Wu – Fa

Wc = 20 -2

Wc = 18 N

 

Berdasarkan uraian di atas, didapat bahwaberat benda saat diudara 20 N dan saat berada padazat cair 18 N.

 

 

PEMBAHASAN LEBIH LANJUT:

 

Jika sebuah benda dicelupkan ke dalam zat cair,benda tersebut akan mendapat gaya ke atas sebesar berat zat cair yangdipindahkannya.

 

Berikut ini rumus gaya Archimedes:

 

Fa = ρ . g . Vcelup

 

Keterangan: 

 

Fa =  Gaya ke atas yang dialami benda(N)    

ρ =  Massa Jenis zat cair (kg/m3)            

Vcelup =  Volume air yang tercelup (m3)             

g = Percepatan gravitasi (m/s2)

 

Untukmemantapkan kalian memahami soal ini, coba simak soal seperti di bawah ini:

 

Sebuah benda ketika di timbang di udara beratnya A danketika berada di air beratnya 0,5 A. Besargaya ke atas yang dialami benda tersebut adalah ...

 

Untukmencari gaya ke atas yang dialami benda gunakan persamaan berikut:

Fa = Wu – Wa

Fa = A – 0,5 A

Fa = 0,5 A

 

Semogapenjelasan di atas memudahkan kalian mempelajari materi ini :)

 

Nah untuk contoh lain mengenai gaya archimedes bisa kalian lihat padalink berikut :

yomemimo.com/tugas/14599677

yomemimo.com/tugas/14628766

yomemimo.com/tugas/94106

 

Mata pelajaran: IPA Fisika   

Kelas: 8 SMP

Kategori: tekanan

Kata kunci: Hukum Archimedes, massa jenis, berat benda

Kode kategori berdasarkan kurikulum KTSP: 8.6.3

 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 19 Aug 18