Dari penimbangan thorium 234 ternyata massanya 12,8 mg. Jika 48

Berikut ini adalah pertanyaan dari alekaprianto3792 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Dari penimbangan thorium 234 ternyata massanya 12,8 mg. Jika 48 hari kemudian penimbangannya menghasilkan massa thorium 3,2 mg, maka waktu paruhnya adalah .....

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Waktu paruh yang dibutuhkan thorium 234 untuk meluruh dari 12,8 mg ke 3,2 mg adalah 24 hari.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Diketahui :

Massa awal = 12,8 mg

Massa akhir = 3,2 mg

Waktu = 48 hari

Ditanya : Waktu paruh

Jawab :

Untuk menentukan waktu paruh dari peluruhan thorium 234 ini, kita harus mengetahui terlebih dahulu rumus yang digunakan karena thorium 234 sendiri termasuk kedalam radioaktif sehingga untuk menentukan waktu paruhnya dapat dilakukan dengan cara

m akhir = m awal (\frac{1}{2} )^{\frac{T}{t paruh} }

Karena rumus yang digunakan sudah diketahui, maka kita bisa mulai menghitung waktu paruh dari thorium 234 dengan cara berikut

m akhir = m awal (\frac{1}{2} )^{\frac{T}{t paruh} }

3,2 mg = 12,8 mg (\frac{1}{2}) ^{\frac{48}{t paruh} }

0,25 = (\frac{1}{2}) ^{\frac{48}{t paruh} }

(\frac{1}{2}) ^{2} = (\frac{1}{2}) ^{\frac{48}{t paruh} }

2 = \frac{ 48 }{t paruh}

t paruh = 24 hari

Sehingga waktu paruh yang dibutuhkan thorium 234 untuk meluruh dari 12,8 mg ke 3,2 mg adalah 24 hari.

Pelajari lebih lanjut :

Materi radioaktif : yomemimo.com/tugas/8654770

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arinichoir dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 12 Aug 22