Siaran radio di kota Surakarta dapat terdengar dengan lebih jelas

Berikut ini adalah pertanyaan dari Gedung8 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Siaran radio di kota Surakarta dapat terdengar dengan lebih jelas oleh pendengar radio di kota Semarang pada malam hari. Hal ini disebabkan oleh pemantulan gelombang radio pada salah satu lapisan atmosfer. Lapisan atmosfer tersebut berada pada ketinggian ... dari permukaan bumi.A.50-80 km
C.80-500 km
B.50-120 km
D.80-750 km

bantuin dong!!!!
asal report!!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Lapisan atmosfertempat memantulkangelombang radio berada pada ketinggian C. 80 - 500 km. Gelombang radio akan dipantulkan pada lapisan ionosfer yaitu terdapat pada lapisan termosfer. Pada malam hari gelombang radio akan lebih jelas karena tidak ada energi matahari yang mengenai partikel ionosfer.

Penjelasan:

Atmosfer adalah lapisan udara yang menyelimuti bumi. Atmosfer tersusun oleh berbagai macam gas. Lapisan atmosfer tersusun atas lima lapisan, yaitu:

  1. Lapisan Troposfer yaitu lapisan yang memiliki ketinggian dari 0 - 10 km dari permukaan bumi yang berfungsi melindungi bumi agar suhu bumi tetap stabil serta tempat terjadinya unsur-unsur cuaca, yaitu pergerakan angin, terbentuk awan dan hujan.
  2. Lapisan Stratosfer yaitu lapisan kedua yang memiliki ketinggian dari 10 - 50 km dari permukaan bumi yang berfungsi melindungi lapisan troposfer dari radiasi sinar ultraviolet matahari.
  3. Lapisan Mesosfer yaitu lapisan yang memiliki ketinggian pada 50 - 80 km dari permukaan bumi yang berfungsi untuk melindungi bumi dari hujan meteor dan kejatuhan dari benda-benda langit lainnya.
  4. Lapisan Termosfer yang disebut juga dengan lapisan ionosfer yaitu lapisan yang memiliki ketinggian pada 80 - 500 km dari permukaan bumi yang berfungsi sebagai tempat memantulkan gelomang radio dan mengorbitnya teleskop Hubbel dan pesawat ualang-alik.
  5. Lapisan Eksosfer yaitu lapisan yang memiliki ketinggian pada lebih dari 500 km dari permukaan bumi yang berfungsi untuk merefleksikan cahaya matahari.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang lapisan atmosfer dan fungsinya pada: yomemimo.com/tugas/10509999

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sentama06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 13 Jul 22