FISIKA (LISTRIK STATIS)3 Soal 70 Poin1. Muatan listrik 4500 C

Berikut ini adalah pertanyaan dari susyjannefy pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

FISIKA (LISTRIK STATIS)3 Soal 70 Poin

1. Muatan listrik 4500 C Mengalir melalui penghantar Selama 15 menit. Hitung berapa besar kuat arus listrik yang melalui penghantar!

2. Pada sebuah penghantar, mengalir arus Listrik 250 MA. Jika muatan yang mengalir 5000 C Hitung berapa lama waktu yg dibutuhkan!

3. Jika diketahui usaha/energi yang dibutuhkan sebesar 30 Joule Untuk memindahkan muatan listrik sebesar 10 C dari titik X dan Y, maka berapa beda potensial titik X dan Y?

Pake rumus + cara ya Kak/Bang :]
Besok mau dikumpulin,,,

Yang jawab pertanyaan saya, saya doakan Meninggal dalam Husnul khatimah,,, Aamiin allahumma aamiin,,


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

بِسْـــــــمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Nomor 1

Diketahui:

  • Q = 4.500 C
  • t = 15 menit = (15 × 60) s = 900 s

Ditanyakan:

  • I = ... A?

Penyelesaian:

Q = I × t

I = Q/t

I = 4.500/900

I = 5 A

Nomor 2

Diketahui:

  • I = 250 mA = (250 ÷ 1000) A = 0,25 A
  • Q = 5.000 C

Ditanyakan:

  • t = ... s?

Penyelesaian:

Q = I × t

t = Q/I

t = 5.000/0,25

t = 20.000 s

Nomor 3

Diketahui:

  • W = 30 J
  • Q = 10 C

Ditanyakan:

  • V = ... V?

Penyelesaian:

V = W/Q

= 30/10

= 3 V

وَاللّٰهُ عَالَمُ بِاالصَّوَافَ

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh akhwatreal dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 22 Jan 23