Berikut ini adalah pertanyaan dari NAMA156 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
b. Tinggi maximum
c. Jarak tempuh maximum
d. Waktu yg diperlukan peluru sampai ke tanah
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
a. Kecepatan awal peluru adalah 166,67 m/s
b. Tinggi maksimum adalah 500 meter
c. Jarak tempuh maksimum adalah 2.666,8 meter
d. Waktu yg diperlukan peluru sampai ke tanah adalah 20 detik
Penjelasan:
Pembahasan :
Diketahui :
waktu untuk mencapai titik tertinggi (tmax) = 10 detik
sudut elevasi (θ) = 37°
Ditanya : kecepatan awal (v₀); tinggi maksimum (hmax); jarak tempuh maksimum (smax); waktu yang diperlukan untuk mencapai tanah (t)
Dijawab :
Pada gerak parabola terdapat komponen gerak vertikal ke atas (sumbu-y) dan gerak horizontal (sumbu-x).
(i) Untuk menghitung kecepatan awal, perlu dicari terlebih dahulu komponen kecepatan awal dari sumbu-y menggunakan persamaan gerak vertikal ke atas :
tmax = v₀ᵧ/g
sehingga,
v₀ᵧ = tmax · g
v₀ᵧ = 10 · 10
v₀ᵧ = 100 m/s
v₀ᵧ = v₀ · sin θ, maka
v₀ = v₀ᵧ/sin θ
v₀ = 100/sin 37
v₀ = 100/0,6
v₀ = 166,67 m/s
Jadi, kecepatan awal peluru adalah 166,67 m/s
(ii) Tinggi maksimum peluru dapat dihitung menggunakan komponen sumbu-y gerak vertikal ke atas :
hmax = v₀ᵧ²/2g
hmax = 100²/2(10)
hmax = 500 meter
Jadi, ketinggian maksimum adalah 500 m
(iii) Jarak terjauh peluru dapat dihitung menggunakan komponen sumbu-x gerak lurus beraturan :
smax = vᵪ · t
vᵪ adalah kecepatan peluru dalam horizontal/arah sumbu-x dan karena GLB maka kecepatannya tetap, vᵪ = v₀ᵪ
v₀ᵪ = v₀ · cos θ
v₀ᵪ = 166,67 · cos 37
v₀ᵪ = 166,67 · 0,8
v₀ᵪ = 133,34 m/s
t adalah waktu tempuh batu ketika batu bergerak dalam arah vertikal menuju ketinggian maksimum dan kembali ke tanah.
t = 2 · tmax
t = 2 · 10
t = 20 detik
smax = vᵪ · t
smax = 133,34 · 20
smax = 2.666,8 meter
Jadi, jarak maksimum adalah 2.666,8 meter
(iv) Waktu total sama dengan waktu tempuh batu ketika batu bergerak dalam arah vertikal menuju ketinggian maksimum dan kembali ke tanah.
t = 2 · tmax
t = 2 · 10
t = 20 detik
Jadi, waktu total adalah 20 detik
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hauramadhani09 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sat, 16 Apr 22