Dua kawat sejajar berarus listrik 5 a dan 10 a

Berikut ini adalah pertanyaan dari utyewe6411 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Dua kawat sejajar berarus listrik 5 a dan 10 a dengan arah saling berlawanan, terpisah satu sama lain sejauh 10 cm. besar induksi magnetik pada suatu titik di tengah-tengah antara kedua kawat tersebut adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Jawaban yang benar untuk pertanyaan tersebut adalah 6 × 10⁻⁵ T

Untuk menjawab pertanyaan ini dapat menggunakan konsep induksi magnetik pada kawat lurus berarus.

Diketahui:

arus listrik pada kawat 1 = I1 = 5 A

arus listrik pada kawat 2 = I2 = 10 A

Arah arus listrik kedua kawat saling berlawanan

jarak antar kawat = d = 10 cm = 0,1 m

Ditanyakan

induksi magnetik pada titik di tengah kawat = B = ...?

karena titik berada di tengah antara kedua kawat, maka jarak titik ke masing-masing kawat adalah setengah dari jarak antar kawat, ditulis

a1 = a2 = ½ × d

a1 = a2 = ½ × 0,1 m

a1 = a2 = 0,05 m

Sehingga

Induksi magnetik titik karena arus pada kawat 1

B1 = (μ0 × I1) / (2π × a1)

B1 = (4π × 10⁻⁷ × 5) / (2π × 0,05)

B1 = (10 × 10⁻⁷) / (0,05)

B1 = 200 × 10⁻⁷

B1 = 2 × 10⁻⁵ T

Induksi magnetik titik karena arus pada kawat 2

B2 = (μ0 × I2) / (2π × a2)

B2 = (4π × 10⁻⁷ ×10) / (2π × 0,05)

B2 = (20 × 10⁻⁷) / (0,05)

B2 = 400 × 10⁻⁷

B2 = 4 ×10⁻⁵ T

Karena arah arus listrik kedua kawat saling berlawanan, maka induksi magnetik pada titik dari kedua kawat akan mengarah pada arah yang sama baik keluar atau kedalam. Sehingga Induksi magnetik titik di tengah antara kedua kawat dapat ditulis:

B = B1 + B2

B = (2 × 10⁻⁵) + (4 × 10⁻⁵)

B = 6 × 10⁻⁵ T

Maka besar induksi magnetik pada suatu titik di tengah-tengah antara kedua kawat tersebut adalah 6 × 10⁻⁵ T.

Silahkan dipahami cara pengerjaannya, semoga membantu. Tetap semangat

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh fatmaarini0 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 20 Dec 22