Beberapa mainan robotik menunjukkan seolah-olah mereka hidup misalnya mereka menunjukkan

Berikut ini adalah pertanyaan dari TurboBanana67361 pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Beberapa mainan robotik menunjukkan seolah-olah mereka hidup misalnya mereka menunjukkan Kapan mereka membutuhkan makan.A. Sebutkan ciri-ciri kehidupan yang mereka Perlihatkan dan yang tidak mereka
B. Apakah mainan tersebut termasuk makhluk hidup?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Ciri-ciri kehidupan yang di tunjukan oleh mainan robotik adalah mereka membutuhkan makan, sedangkan yang tidak di tunjukan mereka tidak bisa tumbuh dan berkembang biak.

Mainan robotik bukanlah makhluk hidup karena mereka tidak bisa tumbuh dan berkembang biak. Salah satu ciri makhluk hidup adalah tumbuh dan berkembang biak.

/Pembahasan/

Sesuatu tergolong sebagai makhluk hidup jika memiliki keseluruhan ciri ini. Jika salah satu ciri tidak dimiliki maka sesuatu itu tidak tergolong makhluk hidup. Adapun ciri-ciri makhluk hidup adalah sebagai berikut.

Bernapas

Makhluk hidup bernapas untuk memperoleh oksigen. Oksigen diperlukan untuk pembakaran bahan makanan. Pembakaran berlangsung di dalam tubuh dan menghasilkan tenaga.

Memerlukan makanan

Makan adalah proses memasukkan makanan dari luar tubuh. Makanan masuk ke tubuh melalui mulut. Makhluk hidup perlu makan untuk mendapatkan tenaga.

Bergerak

Manusia dan hewan dapat berpindah tempat. Manusia bergerak dengan tangan dan kakinya. Begitu pula dengan hewan. Karena itulah gerakan manusia dan hewan terlihat jelas. Adapun tumbuhan tidak dapat berpindah tempat. Namun, tumbuhan tetap bergerak.

Tumbuh dan berkembang

Makhluk hidup yang baru lahir berukuran kecil. Jauh lebih kecil dari induknya. Ia kemudian tumbuh dan berkembang menyerupai induknya.

Berkembang biak

Makhluk hidup berkemampuan untuk berkembang biak agar dapat mempertahankan keturunannya. Jika tidak berkembang biak, makhluk hidup akan punah.

Menanggapi Rangsang

Makhluk hidup berkemampuan menanggapi rangsang disebut juga iritabilitas.

Menyesuaikan Diri dengan Tempat Hidupnya (Adaptasi)

Makhluk hidup tidak dapat lepas dari tempat hidupnya. Oleh karena itu, makhluk hidup harus menyesuaikan diri. Proses penyesuaian diri ini disebut adaptasi. Adaptasi dilakukan supaya makhluk hidup dapat bertahan hidup.

Pelajari lebih lanjutMateri tentang

-ciri-ciri makhluk hidup yomemimo.com/tugas/31042194

-Materi tentang kebutuhan makhluk hidup yomemimo.com/tugas/7769091

-Materi tentang pengertian makhluk hidup yomemimo.com/tugas/30412721

Detail jawaban

Kelas: 4

Mapel: Sains

Bab: Makhluk Hidup dan Lingkungannya

Kode: 4.4.5

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh muhammadrasyanurashs dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 05 Jul 23