Berikut ini adalah pertanyaan dari Fiana987 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sebuah batang digantung dengan sebuah tali dengan membentuk sudut 30°. Berat batang 80 N, benda B digantung pada batang dan diletakkan 15 cm dari tembok, sedangkan jarak antara benda A dan B 10 cm. Massa benda A dan B masing-masing 20 kg dan 10 kg. Tentukan besar tegangan tali.
Besar tegangan tali pada gambar dapat dihitung dengan menggunakan kesetimbangan benda tegar. Besar tegangan talinya sebesar 600 N.
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Tegangan tali adalah gaya yang bekerja pada benda yang arahnya menjauhi benda tersebut. Tegangan tali yang ada pada gambar dapat dihitung dengan menggunakan rumus kesetimbangan benda tegar dimana resultan momen gaya sama dengan 0 atau
∑τ = 0.
Benda tegar adalah istilah yang digunakan untuk sebuah benda yang tidak akan berubah bentuknya setelah diberikan suatu gaya pada benda tersebut. Sedangkan yang dimaksud dengan kesetimbangan benda tegar adalah kondisi dimana suatu benda ada dalam kondisi keseimbangan rotasi atau tidak mengalami rotasi atau pergerakan.
DIketahui :
θ= 30°
wbtg = 80 N
lbtg = 12,5 cm
mA = 20 kg
mB = 10 kg
lA = 25 cm
lB = 15 cm
Lseluruhnya = 25 cm
Ditanya : T = ?
Jawab :
menghitung berat beban A dan beban B
wA = m.g
wA = 20 . 10
wA = 200 N
wB = m.g
wB = 10 . 10
wB = 100 N
Menghitung tegangan tali dengan kesetimbangan benda tegar
∑τ = 0
T sin 30 lseluruhnya - wbtg.lbtg - wA.lA - wB.lB = 0
T 0,5 . 25 - 80 . 12,5 - 200 . 25 - 100 . 15 = 0
12,5 T - 1000 - 5000 - 1500 = 0
12,5 T - 7500 = 0
12,5 T = 7500
T =
T = 600 N
Besar tegangan talinya adalah 600 N
Pelajari lebih lanjut
Pelajari lebih lanjut mengenai kesetimbangan benda tegar pada yomemimo.com/tugas/27238
Pelajari lebih lanjut mengenai tegangan tali kesetimbangan benda tegar pada yomemimo.com/tugas/24598909
#BelajarBersamaBrainly #SPJ1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 29 Nov 22