air bersuhu 100°c dengan massa 500 gram dituangkan dalam

Berikut ini adalah pertanyaan dari ernysusilowati09 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

air bersuhu 100°c dengan massa 500 gram dituangkan dalam bejana alumunium bersuhu 25°c yang memiliki massa 500g.Jika diketahui kalor jenis air 4200J/kg°c dan kalor jenis alumunium 900J/kg°c berapakah suhu akhir air ? (Anggap tidak terjadi pertukaran kalor dengan lingkungan)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

suhu akhir air adalah 86,76°C

Pendahuluan :

Sebelum kita masuk ke dalam pembahasan soal, kita harus mengetahui terlebih dahulu mengenai jenis soal tersebut dan rumusnya. Soal tersebut menerapkan hukum asas black. Asas black berbunyi "Jika dua buah benda yang berbeda yang suhunya dicampurkan, benda yang panas memberi kalor pada benda yang dingin sehingga suhu akhirnya sama."

Rumus pada Hukum asas black :

Q_{lepas} = Q_{serap}\\\\{(m \ . \ c \ . \ \Delta T)_{lepas} = (m \ . \ c \ . \ \Delta T)_{lepas}} \\\\ \boxed{(m \ . \ c \ . \ (T_2- T_a)) = (m \ . \ c \ . \ (T_a - T_1)}

Keterangan :

m = massa

c = kalor jenis

T2 = suhu  yg lebih tinggi

T1 = suhu yg lebih rendah

Ta = suhu akhir / suhu campuran

=================================

Pembahasan Soal :

Diketahui :

  • suhu air = 100°c
  • masa air = 500 gram
  • suhu alumunium = 25°c
  • massa alumunium = 500 gram
  • kalor jenis air = 4200J/kg°c
  • kalor jenis alumunium = 900J/kg°c

Ditanya :

  • suhu akhir air

Jawaban :

→ Ubahlah massa air dan alumunium ke dalam satuan kilogram

   massa air = 500 g = 0,5 kg

   massa alumunium = 500 g = 0,5 kg

→ Mencari suhu akhir air dengan menggunakan asas black

   Q_{lepas} = Q_{serap}\\\\(m \ . \ c \ . \ (T_2- T_a)) = (m \ . \ c \ . \ (T_a - T_1))}\\\\(0,5 \ . \ 4200 \ . \ (100 - T_a)) = (0,5 \ . \ 900 \ . \ (T_a - 25))\\ \\2.100 \ . \ (100 - T_a)) = 450 \ . \ (T_a - 25))\\\\210.000 - 2.100T_a = 450T_a - 11.250\\\\2.550 T_a = 221.250\\\\\boxed{\bold{T_a = 86,76\°C}}

-------------------------------------------

Pelajari Lebih Lanjut :

1.  Prinsip asas black pada 2 zat yg sama

2. mencari suhu akhir dalam satuan kal/g°C

3. Beberapa contoh soal penerapan asas black

Detail Jawaban :

Mapel: Fisika

Kelas: 11

Materi: Termodinamika

Kata Kunci: asas black, kalor lepas, kalor serap

Kode Kategorisasi : 11.6.7

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh nickholas0208 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 17 Jan 23