contoh impuls dan momentum pada kehidupan sehari hari

Berikut ini adalah pertanyaan dari anonymous79 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh impuls dan momentum pada kehidupan sehari hari

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh impuls dan momentum pada kehidupan sehari-hari:

Impuls:  

Menendang bola untuk membuat bola menggelinding, atau mengerem dan mempercepat motor.

Momentum:  

Momentum dari motor yang bergerak, bola yang menggelinding, atau kelereng yang bergerak

Pendahuluan:

Apabila terjadi perubahan kecepatan (v) pada suatu benda maka akan mengakibatkan perubahan momentum (p) pada benda tersebut. Ini karena momentum adalah merupakan perkalian kecepatan dengan massa (m) benda.  

p= m v

Perubahan momentum ini disebut dengan impuls (J). Besar impuls adalah selisih momentum awal dan akhir (sebelum dan sesudah terjadinya tabrakan tersebut).

J = ∆p

Sehingga besar impuls akibat perubahan kecepatan benda adalah:

J = m (v2 – v1)

Impuls dan momentum memiliki satuan yang sama yaitu kg m/s

Gaya yang diperlukan (F) untuk merubah laju benda di atas, adalah sama dengan impuls (J) dibagi dengan waktu gaya bekerja (t).  

F = J / t

Pembahasan.

Contoh perubahan momentum oleh adanya impuls adalah pada saat kita mempercepat (mengegas) atau mengerem kendaraan seperti motor.  

Bila sebuah motor bermassa 125 kg berlaju dengan kecepatan 20 m/s lalu dipercepat menjadi 60 m/s dalam waktu 5 sekon. Maka, besar impuls yang terjadi adalah:

I = m (v2 – v1)

  = 125(60 – 20)

  = (125)(40)

  = 5000 kg m/s

Pelajari lebih lanjut:

Tuliskan macam benda yang mampu dibuat listrik statis beserta muatannya!

yomemimo.com/tugas/13616086

--------------------------------------------------------------------------------------

Kode:  10.6.9

Kelas: X

Mata Pelajaran: Fisika    

Materi: Bab 9 - Momentum dan Impuls

Kata Kunci: Contoh Momentum dan Impuls


Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 26 Jan 17