Nilai rata-rata penilaian harian matematika suatu kelas adalah 76. Dua

Berikut ini adalah pertanyaan dari ZukiiiGnz pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Nilai rata-rata penilaian harian matematika suatu kelas adalah 76. Dua siswa mengikuti penilaian harian susulan dan mendapat nilai 62 dan 60. Setelah digabungkan, nilal rata-ratanya menjadi 75. Banyak siswa yang telah mengikuti penilaian harian adalah.....​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Banyaknya siswa yang telah mengikuti penilaian harian matematika suatu kelas adalah 28 siswa.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Rata-rataataumean adalah ukuran yang mewakili sekumpulan data. Rata-rata gabungan adalah rata rata dari 2 buah kelompok ataupun lebih.

Rumus Rata-Rata Gabungan ;

Xgab = \frac{ n_{1} .x_{1}+ n_{2}. x_{2} + ... + n_{k}. x_{k} }{n_{1} +n_{2}+...+n_{k}}

Diketahui :

rata rata sebelum 2 siswa = 76

rata rata sesudah 2 siswa = 75

nilai 2 siswa = 62 dan 60 = 61

Ditanya : Berapa banyak siswa yang telah mengikuti penilaian harian?

Jawab :

n_{1} =banyak siswa yang mengikuti ulangan harian

n_{2} = 2

x_{1} = 76

x_{2} = 61

Xgab = 75

maka,

Xgab = \frac{ n_{1} .x_{1}+ n_{2}. x_{2} + ... + n_{k}. x_{k} }{n_{1} +n_{2}+...+n_{k}}

75 = \frac{( n_{1}. 76) + (2.61) }{ n_{1}+2}

75 = \frac{n_{1}. 76 + 122 }{n_{1}+2}

75 (n_{1} + 2) = 76n_{1} + 122

75n_{1} + 150 = 76n_{1}+ 122

150 - 122 = 76n_{1}-75n_{1}

28 = n_{1}

Jadi, banyaknya siswa yang telah mengikuti penilaian harian matematika suatu kelas adalah 28 siswa.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut tentang materi rata rata gabungan pada yomemimo.com/tugas/50698219

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 20 Jun 22