1.Benda bermassa 5 kg, ditempatkan diatas ketinggian 15 meter jika

Berikut ini adalah pertanyaan dari KanayaTenriPada pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Dasar

1.Benda bermassa 5 kg, ditempatkan diatas ketinggian 15 meter jika g=10 m/s tentukan: • • EP, EK, dan EM pada saat benda mula mula• EP, EK, dan EM pada saat di ketinggian 10 meter
• EP, EK, dan EM pada saat jatuh ke lantai
• Pada jarak berapa jatuh benda nilai EK itu sama dengan 3 kali nilai EP
• Hitung Kecepatan benda saat sampai ke tanah

2.Massa Benda 5 KG, di gerakkan dengan kecepatan 3 m/s dalam waktu 2 detik.... Hitunglah usaha bendanya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban untuk nomor 1:

  • Awalnya, energi potensial sebesar 750 J, energi kinetik sebesar 0 J, dan energi mekanik sebesar 750 J.
  • Pada ketinggian 10 m, energi potensial sebesar 500 J, energi kinetik sebesar 250 J, energi mekanik sebesar 750 J.
  • Pada saat jatuh ke lantai, energi potensial sebesar 0 J, energi kinetik sebesar 750 J, energi mekanik sebesar 750 J.
  • Besarnya energi kinetiksama dengan tiga kali besarnyaenergi potensialpadaketinggian 3,75 m.
  • Saat menyentuh tanah, kecepatannya sebesar 10√3 m/s.

Jawaban untuk nomor 2: Usaha yang dilakukan pada benda tersebut sebesar 22,5 J.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Ingat rumus:

  • energi potensial: EP = m×g×h
  • energi kinetik: EK = m×v²/2
  • energi mekanik: EM = EP+EK
  • percepatan: a = (vt-vo)/t
  • gaya: F = m×a
  • perpindahan: s = v0×t+at²/2
  • usaha: W = F×s

dengan:

EK: energi kinetik (J)

m: massa (kg)

v: kecepatan (m/s)

EP: energi potensial (J)

g: percepatan gravitasi (m/s²)

h: ketinggian (m)

EM: energi mekanik (J)

W: usaha (J)

F: gaya (N)

s: perpindahan (m)

t:  waktu (s)

a: percepatan (m/s²)

vo: kecepatan awal (m/s)

vt: kecepatan akhir (m/s)

Hukum Kekekalan Energi Mekanik

"Bila tidak ada gaya luar yang bekerja pada benda, jumlah energi potensialdanenergi kinetiknya adalah tetap." Pernyataan ini dirumuskan sebagai berikut:

EM₁ = EM₂

EP₁+EK₁ = EP₂+EK₂

Ini berarti energi mekanik di setiap kedudukan sama besar.

Untuk nomor 1:

Diketahui:

m = 5 kg

h = 15 m

g = 10 m/s²

Ditanya:

  • EP, EK, EM → h = 15 m
  • EP, EK, EM → h = 10 m
  • EP, EK, EM → h = 0 m
  • h → EK = 3EP
  • v → h = 0 m

Jawab:

Untuk poin pertama:

EP = 5×10×15 = 750 J

Karena benda jatuh bebas, benda tidak memiliki kecepatan awal, sehingga v = 0 m/s dan:

EK = 5×0²/2 = 0 J

EM = 750+0 = 750 J

Jadi, saat benda mula-mula, nilai energi potensial sebesar 750 J, nilai energi kinetik sebesar 0 J, dan nilai energi mekanik sebesar 750 J.

Untuk poin kedua:

Dengan Hukum Kekekalan Energi Mekanik, energi mekanikpadaketinggian10 m akan sama besar denganenergi mekanikpadaketinggian 15 m, sehingga EM = 750 J.

EP = 5×10×10 = 500 J

EM = EK+EP ⇒ EK = EM-EP = 750-500 = 250 J

Jadi, saat di ketinggian 10 m, nilai energi potensial sebesar 500 J, nilai energi kinetik sebesar 250 J, dan nilai energi mekanik sebesar 750 J.

Untuk poin ketiga:

Dengan Hukum Kekekalan Energi Mekanik, energi mekanikpada saat jatuh ke lantai akan sama besar denganenergi mekanikpadaketinggian 15 m, sehingga EM = 750 J.

EP = 5×10×0 = 0 J

EK = 750-0 = 750 J

Jadi, saat jatuh ke lantai, nilai energi potensial sebesar 0 J, nilai energi kinetik sebesar 750 J, dan nilai energi mekanik sebesar 750 J.

Untuk poin keempat:

Dengan Hukum Kekekalan Energi Mekanik, energi mekanik pada setiap kedudukan sama besar, sehingga EM = 750 N.

EM = EP+EK

EM = EP+3EP

EM = 4EP

EP = EM/4 = 750/4 = 187,5 J

EP = m×g×h → h = EP/(m×g) = 187,5/(5×10) = 3,75 m

Jadi, nilai energi kinetiksama dengan 3 kali nilaienergi potensialpadaketinggian 3,75 m.

Untuk poin kelima:

Dari poin ketiga, didapatkan nilai energi kinetik sebesar 750 N, maka:

EK = m×v²/2 → v = √(2×EK/m) = √(2×750/5) = √300 = 10√3 m/s

Jadi, kecepatan benda saat sampai ke tanah adalah 10√3 m/s.

Untuk nomor 2:

Diketahui:

m = 5 kg

vt = 3 m/s

t = 2 s

Ditanya: W

Jawab:

Pertama, cari nilai percepatan benda. Asumsikan kecepatan awal tidak ada, atau vo = 0 m/s, maka:

a = (3-0)/2 = 1,5 m/s²

Hitung besarnya gaya yang bekerja pada benda.

F = 5×1,5 = 7,5 N

Hitung perpindahan yang dialami benda.

s = 0×2+1,5×2²/2 = 3 m

Jadi, usaha yang dilakukan pada benda tersebut sebesar:

W = 7,5×3 = 22,5 J

Pelajari lebih lanjut:

  1. Materi tentang Menghitung Energi Kinetik, Energi Potensial, dan Energi Mekanik yomemimo.com/tugas/1938540
  2. Materi tentang Menghitung Energi Kinetik yomemimo.com/tugas/26233762
  3. Materi tentang Menghitung Usahadan Gaya Luaryomemimo.com/tugas/22444426

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 24 May 22