Berikut ini adalah pertanyaan dari spilkholik pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Cara mengolah susuagartidak cepat basidapat dilakukan denganpendinginan, pemanasan, pasteurisasidansterilisasi. Pengawetan susu berguna untuk memperpanjang masa simpan susu tanpa merusak karakteristik susu.
Pembahasan
Susu merupakan hasil pemerahan dari sapi atau hewan lainnya yang dapat digunakan sebagai bahan makanan yang aman dan sehat. Susu termasuk bahan yang mudah basi, sehingga perlu pengolahan yang tepat agar susu tahan lama. Caranya adalah dengan menerapkan metode pangawetan susu.
Pengawetan susu bertujuan untuk memperpanjang masa simpan susu agar tidak mudah rusak tanpa merubah karakteristik susu. Teknik untuk pengawetan susu dapat dibedakan menjadi:
- Pendinginan. Pengawetan susu dengan menyimpan susu di lemari es.
- Pemanasan. Untuk susu konsumsi rumah tangga dapat dipanaskan pada api kecil agar tidak mudah basi, kemudian susu disimpan di lemari es atau dikonsumsi langsung.
- Pasterurisasi. Proses pemanasan susu pada suhu di bawah 100 °C dalam waktu tertentu untuk mematikan mikroba tanpa merusak protein susu. Pada pasteurisasi susu digunakan suhu 63 °C selama 30 menit atau pada suhu 72 °C selama 15 detik. Hasil pasteurisasi kemudian didinginkan untuk mencegah pertumbuhan kembali mikroba.
- Sterilisasi. Proses pemanasan susu dengan suhu 110 – 121 °C selama 20 – 45 detik untuk membunuh mikroorganisme. Proses sterilisasi memungkinkan susu mengalami kerusakan sejumlah gizi. Suhu tinggi menyebabkan perubahan tekstur, rasa, dan warna susu.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang cara pengawetan makanan dan contohnya yomemimo.com/tugas/21057598
- Materi tentang tujuan pasteusisasi susu yomemimo.com/tugas/4652542
- Materi tentang perbedaan sterilisasi dan pasteurisasi yomemimo.com/tugas/4686134
Detail jawaban
Kelas: 12
Mapel: Biologi
Bab: Bioteknologi
Kode: 12.4.8
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rizkyerapee dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 08 Jun 21