Jelaskan mengapa aktivitas ekonomi masyarakat di perkotaan mayoritas di sektor

Berikut ini adalah pertanyaan dari amiraeshal02 pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Dasar

Jelaskan mengapa aktivitas ekonomi masyarakat di perkotaan mayoritas di sektor industri?Plisss jawabb(◠‿◕)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Rata-ratakegiatanekonomidi masyarakatperkotaan cenderung berada di sektor industri. Hal ini dikarenakan banyak faktor yang menyebabkan para pelaku industri lebih nyaman untuk membangun pabriknya di lingkungan perkotaan. Adapunfaktor-fakoryang dimaksud diantaranya, adalah:

  • Pelabuhan  

        Pelabuhan sangat penting didalam proses pengiriman barang industri via jalur perairan. Jalur perairan lebih sering digunakan dalam pengiriman luar pulau dan luar negeri daripada jalur udara dikarenakan harganya yang lebih murah dan dapat memuat jumlah atau muatan dalam skala besar.

  • Fasilitas

        Di area perkotaan banyak fasilitas yang lebih maju dibandingkan area pedesaan. Akses jalanan yang mudah di area perkotaan dapat membantu dalam memperlancar proses pengiriman atau pemesanan barang. Disisi lain, tercukupinya fasilitas yang ada dapat membantu suatu industri dalam mengembangkan usahanya menjadi lebih baik.

  • SDMdanSDA

        Banyaknya masyarakat didesa yang cenderung memilih pekerjaan di area perkotaan karena memililiki gaji yang lebih tinggi. Disisi lain, Sumber daya alam yang dibutuhan didalam suatu pabrik lebih mudah didapatkan di area perkotaan, Lahan untuk proses pembangunan juga lebih mudah dalam proses perizinannya.

  • Penduduk

        Masyarakat yang tinggal di area perkotaan cenderung lebih konsumtif dan mau mengeluarkan banyak uang jika barang yang dijual memiliki kualitas yang baik. Hal ini mendorong para pelaku usaha di sektor industri mendirikan pabrik di perkotaan. Masyarakat yang konsumtif dan mudah menerima produk baru dapat membantu suatu industri dalam melakukan inovasi serta pengembangan di dalam perusahaannya.

Penjelasan:

Pengertian dari kegiatan ekonomi masyarakat adalah suatu kegiatanyang dilakukan olehmasyarakatuntukmemperoleh barang atau jasasehingga dapatmemenuhi kebutuhan sehari-hari. Kehidupan perkotaan sering kali dijadikan tolak ukur keberhasilan seseorang dalam bekerja dan berkarir. Hal ini dikarenakan di area perkotaan segala sumber informasi dan fasilitasnya berkembang secara pesat sehingga kehidupan di perkotaan akan sangat terasa begitu berbeda dengan area pedesaan.

Adapunciri-ciridari kegiatan ekonomi masyarakat di area perkotaan, diantaranya:

  • Profesi yang sering  ditekuni yaitu pegawai kantor atau pegawai pabrik.
  • UKMdanwirausaha di area perkotaan cenderung lebih meningkat dengan dasar bisnis yang memanfaatkan bidang teknologi.
  • Adanya standar penghasilan yang ditetapkan oleh pemerintah melalui UMR atau Upah Minimum Regional.
  • Adanya organisasiberupa koperasi atau lembaga yang dikelola secaraprofesional dengan para ahli di bidangnya.

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang urbanisasipadayomemimo.com/tugas/13747350

2. Materi tentang kegiatan ekonomipadayomemimo.com/tugas/7030219

3. Materi tentang perilaku masyarakat perkotaan pada yomemimo.com/tugas/2805995

Detail jawaban

Kelas: 4

Mapel: Ilmu Sosial

Bab: 7 - Kegiatan Ekonomi berdasarkan Potensi Daerah

Kode: 4.10.7

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh YuniarFakhruNisa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 01 Jun 21