Sebuah silinder yang volumenya 1 liter berisi 1 mole gas

Berikut ini adalah pertanyaan dari fathoermanchinay pada mata pelajaran Fisika untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebuah silinder yang volumenya 1 liter berisi 1 mole gas ideal dengan suhu 300 K. Bila volume gas itu diubah menjadi 3 liter dengan tetap mempertahankan suhunya 300 K, berapa kerja yang dilakukan gas itu...

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kerja yang dilakukan gas adalah 2.740,159 Joule. Proses berlangsung pada suhu yang tetap, maka terjadi proses isotermal.

Pembahasan

PROSES ISOTERMAL

Proses isotermal adalah proses gas dalam keadaan suhu yang tetap.

Dalam proses ini, tidak terjadi perubahan energi dalam diakibatkan tidak adanya perubahan suhu.

Berdasarkan hukum I Termodinamika

  • Q = Δu + W
  • Q = 0 + W
  • Q = W

Persamaan usaha untuk proses isotermal

W = n R T ln \: \frac{V_2}{V_1}

dimana

  • n = jumlah zat (mol)
  • R = tetapan gas = 8,314 J/mol K
  • T = suhu (K)
  • V₁ = volume gas mula-mula (m³)
  • V₂ = volume gas akhir (m³)

Jika W positif, maka usaha dilakukan oleh sistem.

Jika W negatif, maka usaha dilakukan pada sistem.

Diketahui:

  • V₁ = 1 L = 0,001 m³
  • n = 1 mol
  • T₁ = T₂ = 300 K
  • V₂ = 3 L = 0,003 m³

Ditanyakan:

  • W?

Penjelasan:

W = n R T ln \: \frac{V_2}{V_1}

W \:=\: 1 \times 8,314 \times 300 \times ln \: \frac{0,003}{0,001}

W \:=\: 8,314 \times 300 \times ln \: 3

W \:=\: 2.494,2 \times 1,098

W = 2.740,159 Joule

Kerja yang dilakukan gas adalah 2.740,159 Joule.

Pelajari lebih lanjut

Detail Jawaban

Kelas : XI

Mapel : Fisika

Bab : Termodinamika

Kode : 11.6.10

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh wiyonopaolina dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 05 Jun 21