Jelaskan yang kamu ketahui tentang peluang kewirausahaan bidang agribisnis Tanaman.

Berikut ini adalah pertanyaan dari muhammadrevali482 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan yang kamu ketahui tentang peluang kewirausahaan bidang agribisnis Tanaman.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Menurut saya, ada 5 peluang kewirausahaan angrobisnis tanaman, Yaitu:

  1. Membuat tanaman hidroponik, dengan membuat hidroponik Anda dapat menghemat tempat dan dapat memanfaatkan barang-barang bekas yang ada di sekitar sebagai media tanamnya seperti toples, ember, gelas, botol plastik, dan lain sebagainya. Tanaman hidroponik kini juga menjadi salah satu usaha yang menjanjikan karena tanaman hasil hidroponik lebih sering dicari oleh restoran maupun pasar.
  2. Reseller Jual Beli Bibit Secara Online, Dengan adanya Internet dan kemudahan mencari informasi di zaman sekarang, Anda bisa dengan mudah mengenal jenis bibit tanaman yang baik untuk dikembangkan. Ditambah lagi, saat ini banyak toko online yang memberikan kesempatan untuk menjadi reseller. Anda dapat membuka toko online sendiri untuk melakukan penjualan. Dengan begitu, usaha pemasaran bisa lebih mudah.
  3. Budidaya tanaman hias, Namun, dalam melakukan usaha budidaya tanaman hias, sebaiknya hindari untuk membudidayakan tanaman hias yang beragam jenisnya karena dapat menyebabkan kualitas tanaman Anda tidak maksimal. Tetapkan satu atau beberapa jenis variasi tanaman hias yang banyak disukai masyarakat dan mulailah untuk membudidayakannya secara serius. Selain itu, untuk menjalankan usaha ini Anda juga harus mengikuti tren pasar yang seringkali berubah dari waktu ke waktu.
  4. Menjual bunga potong, Bunga potong tidak jauh halnya dengan tanaman hias. Perbedaannya, bunga potong merupakan tanaman hias yang akarnya sudah dipotong dan biasanya digunakan untuk acara pernikahan seperti mendekorasi pelaminan, maupun sebagai bunga tangan sang mempelai. Bunga potong juga bisa digunakan sebagai hadiah untuk orang yang wisuda, untuk acara pemakaman, dan lain-lain. Melihat dari banyaknya penggunaan bunga potong di kehidupan kita sehari-hari, maka menjalankan usaha untuk menjual bunga potong adalah salah satu usaha yang menjanjikan.
  5. Membuat terarium, terarium juga bisa digunakan sebagai sarana untuk bercocok tanam. Bedanya, terarium dapat diletakkan di dalam ruangan dengan wadah kaca. Ukuran terarium tentunya tidak sebesar tanaman pada umumnya dan biasanya digunakan untuk hiasan meja. Usaha ini sekarang banyak dicari untuk mempercantik ruangan kantor dan lain sebagainya.

Jika menurut anda jawaban ini sesuai, tolong jadikan jawaban ini sebagai jawaban tercerdas, untuk menghargai saya, Terima kasih^^

instagram: @_habibii21

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh habibii21 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 08 Feb 23