1. Dalam proses sosialisasi terdapat beberapa proses memberikan sumbangan yang

Berikut ini adalah pertanyaan dari selimiamix pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Dalam proses sosialisasi terdapat beberapa proses memberikan sumbangan yang berarti dalam diriseorang individu yang mengalami proses sosialisasi. Salah satunya adalah looking glass self .
a. Berikan contoh tentang konsep looking glass self yang pernah Anda alami!
b. Berikan analisis Anda tentang konsep looking glass self yang pernah Anda alami berdasarkan
contoh yang Anda kemukakan pada no 1.a. diatas!
2. Dalam hidup bermasyarakat Anda sudah pasti tergabung dalam suatu kelompok sosial
a. Sebutkanlah nama tempat Anda bergabung!
b. Berdasarkan jawaban pada no. 2.a di atas, berikan 4 alasan mengapa Anda mengkategorikan
tempat Anda bergabung dapat dikategorikan suatu kelompok sosial, dengan mengacu pendapat
Goode, Landis dan Merton!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. a. Konsep looking glass self yang pernah saya alami adalah merasa tidak menarik dengan penampilan saya sendiri.

b. Konsep looking glass self yang saya alami tersebut adalah saya beranggapan bahwa orang lain melihat saya tidak menarik, saya merasa kecewa dengan anggapan orang tersebut kemudian saya merasa bahwa saya sendiri tidak menarik.

2. a. Kelompok sosial yang saya ikuti adalah Remaja Masjid (IRMAS).

b. Menurut analisis saya kelompok yang saya ikuti masuk dalam kategori kelompok sosial karena dalam kelompok tersebut terdapan aturan serta interaksi anatar anggotanya dan adanya rasa saling memiliki satu sama lain.

Pembahasan :

Looking glass self adalah suatu teori cermin diri yakni menilai diri sendiri berdasarkan anggapan kita tentang penilaian orang terhadap kita. Teori ini dikemukakan oleh Charles Horton Cooley.

Teori cermin diri atau looking glass terdiri dari tiga tahapan yakni sebagai berikut :

  • Pertama kita akan memandang diri kita sendiri di depan cermin, seperti kita memandang orang lain, kemudian kita melakukan penilaian terhadap diri kita tersebut.
  • Menilai diri sendiri berdasarkan penilaian yang dilakukan orang lain ketika mereka melihat kita secara langsung, penilaian ini dilakukan oleh orang lain terhadap diri kita.
  • Evaluasi diri, atau memikirkan bagaimana bisa orang lain memandang kita seperti itu dan apa penyebabnya dan apakah benar pandangan orang lain tersebut terhadap kita.

Kelompok sosial adalah sekelompok orang yang berinteraksi menurut pola pola tertentu.

Karakteristik yang menandai kelompok sosial antara lain sebagai berikut :

  • Kesadaran diri dari setiap anggota karena memiliki identitas dan tujuan yang sama sehingga muncul rasa saling memiliki.
  • Munculnya harapan karena saling beranggapan bahwa interaksi akan berjalan lama.
  • Adanya norma yang berlaku dan mengikat setiap anggotanya sehingga memiliki pedoman dalam bertindak.
  • Adanya interaksi yang intensif antar anggota jika dibandingkan dengan interaksi dengan kelompok lain.

Pelajari selengkapnya pada :

Pelajari selengkapnya mengenai looking glass self, pada:

yomemimo.com/tugas/51165658

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vaalennnnnn dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 14 Aug 22