Perhatikan wacana berikut: sejak krisis melanda, Indonesia sudah berbenah. setidaknya

Berikut ini adalah pertanyaan dari ihsansaputra12 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Perhatikan wacana berikut: sejak krisis melanda, Indonesia sudah berbenah. setidaknya ada 4 reformasi struktural yang telah dan sedang dilakukan sehingga bisa bertahan di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi dunia. Pertama, pasca krisis ekonomi 1998, Indonesia menjalankan kebijakan baik fiskal maupun moneter yang telah mengedepankan macroprudential. Dari wacana di atas, tugas yang diperankan Bank Indonesia adalah... *5 poin
A. Menetapkan dan menjalankan kebijakan moneter
B. Mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran
C. Stabilitas sistem keuangan
D. Menerima tabungan masyarakat demi keuangan negara
E. Mencetak dan mengedarkan uang kertas


Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

pasca krisis Ekonomi 1998, Indonesia menjalankan kebijakan fiskal maupun moneter yang telah mengedepankan macroprudential. Dari wacana di atas, tugas yang diperankan Bank Indonesia adalah C Stabilitas Sistem Keuangan

Penjelasan:

Keseluruhan pilihan di atas merupakan peran dan fungsi Bank Indonesia (BI). Namun, mengutip situs resmi BI, kebijakan makroprudensial dijalankan sebagai bagian dari pemulihan ekonomi akibat krisis keuangan Asia 1997-1998.

Kebijakan ini ditandai dengan penyusunan kerangka stabilitas sistem keuangan dan pembentukan Biro Stabilitas Sistem Keuangan (BSSK) di Bank Indonesia.

Masih mengutip situs resmi BI,  3 hal yang di lakukan BI dalam kebijakan makroprudensial:

- menjaga stabilitas sistem keuangan

- berorientasi pada sistem keuangan secara keseluruhan

- diterapkan melalui upaya membatasi terbangunnya (build-up) risiko sistemik.

Kebijakan makroprudensial merupakan penerapan prinsip hati-hati pada sistem keuangan untuk menjaga keseimbangan antara makroekonomi dan mikroekonomi.

Peran di bidang makroprudensial tertuang di UU Nomor 21 Tahun 2011 mengenai Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sejalan dengan beralihnya fungsi pengaturan dan pengawasan bank (mikroprudensial) ke OJK.  

Dari pertanyaan di atas, untuk mengetahui wacana tugas yang diperankan Bank Indonesia kita perlu memperhatikan kata kunci. Kata kunci yang muncul adalah krisis ekonomi 1998 dan kebijakan makroprudensial.

Pelajari lebih lanjut:

1. Materi tentang krisis ekonomi di Indonesia yomemimo.com/tugas/8450537

2. Materi tentang tugas pokok Bank Indonesia yomemimo.com/tugas/2094175

3. Materi tentang risiko stabilitas sistem keuangan yomemimo.com/tugas/22380113

Detail jawaban:

Kelas: 11

Mapel: Ekonomi

Bab: Kebijakan Moneter dan Kebijakan Fiskal

Kode: 11.12.5

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Alvintaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Jun 21