1. Uraikan mekanisme motivasi dalam mempengaruhi pembelian sebuah smartphone.

Berikut ini adalah pertanyaan dari febrii92 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Uraikan mekanisme motivasi dalam mempengaruhi pembelian sebuah smartphone.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Mekanisme motivasi yang bisa terjadi misalkan Agung memiliki handphone keluaran tahun 2017. Handphonenya ini sudah mulai lemot dan bagian luar sudah lecet. Handphone ini sudah tidak bisa untuk kerja berat sehingga pekerjaannya terhambat. Maka dia sudah tidak bisa mengandalkan handphonenya.

Akhirnya Agung memiliki dorongan untuk membeli handphone baru. Dia akhirnya mencari smartphone yang bisa memenuhi kebutuhan kerjanya. Dia memutuskan untuk membeli Mi Phone 11. Untuk itu dia harus bekerja lebih giat dan menabung lebih banyak untuk bisa membeli.

Penjelasan:

Menurut RA. Supriyono, motivasi adalah kemampuanuntuk berbuat sesuatu sedangkanmotif adalah kebutuhan, keinginan, dorongan untuk berbuat sesuatu. Motivasi seseorang di pengaruhi oleh stimuli kekuatan, intrinsik yang ada pada individu yang bersangkutan.

Sehingga dapat disimpulkan, proses terbentuknya motivasi menurut Maya Wulan Pramesti dalam jurnalnya, adalah:

  • Adanya kebutuhan yang tidak terpuaskan: handphone Agung sudah tidak bisa digunakan bekerja.
  • Adanya dorongan: dia ingin menggunakan handphone keluaran baru.
  • Perilaku mencari: dia mencari informasi smartphone yang bisa memenuhi kebutuhannya.
  • Kebutuhan sudah dipuaskan: dia membeli Mi Phone 11
  • Terjadi pengurangan tegangan: dia sudah puas dengan spesifikasi Mi Phone 11.

Pelajari lebih lanjut:

1. Materi tentang bentuk motivasi yomemimo.com/tugas/19897626

2. Materi tentang teori kebutuhan dan teori proses pada motivasi yomemimo.com/tugas/22784093

Detail jawaban:

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: Bab 5 - Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

Kode: 7.10.5

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Alvintaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 11 Jul 21