Jelaskan bagaimana lingkungan sosial dapat mempengaruhi bisnis.

Berikut ini adalah pertanyaan dari Farhanmassie17 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jelaskan bagaimana lingkungan sosial dapat mempengaruhi bisnis.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Perubahan dalam beberapa faktor sosial budaya mungkin membutuhkan waktu bertahun-tahun. Namun, beberapa diantara mereka berubah semakin cepat dan dinamis, misalnya berkat dukungan teknologi.

Faktor sosial budaya terus berubah. Itu dapat berimplikasi pada peluang dan ancaman yang perusahaan hadapi. Dan akhirnya, perubahan tersebut juga menentukan strategi perusahaan yang harus perusahaan pilih.

Perubahan sosial dan budaya menantang perusahaan untuk menemukan cara untuk yang lebih efektif untuk beradaptasi agar tetap di depan pesaing mereka.

Misalnya, perubahan komposisi usia mempengaruhi perubahan pola permintaan. Ketika populasi usia tua mulai mendominasi, permintaan terhadap layanan kesehatan dan pensiun meningkat.

Selanjutnya, perubahan komposisi usia juga mempengaruhi kebijakan rekrutmen. Perusahaan harus menghadapi lebih sedikit orang muda dengan produktivitas yang menurun.

Faktor sosial budaya yang berbeda juga mempengaruhi praktik, kebijakan dan aktivitas bisnis.

Budaya mempengaruhi selera dan gaya hidup. Karena itu, budaya juga mempengaruhi jenis produk dan layanan yang harus ditawarkan bisnis.

Selain itu, manajemen sumber daya manusia mungkin perlu mengatasi perbedaan budaya dalam perekrutan. Sebagai contoh, beberapa etnis minoritas memiliki bahasa tubuh yang berbeda yang mungkin sulit untuk ditafsirkan oleh beberapa pewawancara.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yohaneskevinroni02 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 14 Jun 21