35. Diketahui data sebelum postingjurnal penutup sebagai berikut: *Modal JovianRp

Berikut ini adalah pertanyaan dari jesss16 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

35. Diketahui data sebelum postingjurnal penutup sebagai berikut: *
Modal Jovian
Rp 25.750.000,00
Pengambilan pribadi Jovian Rp 1.300.000,00
Laba bersih
Rp 2.500.000,00
Setelah posting jurnal penutup, maka saldo akun modal yang terdapat dalam daftar saldo
setelah penutupan adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

PENDAHULUAN

Jurnal penutup adalah jurnal untuk menutup akun-akun nominal (akun sementara), yaitu pendapatan, beban, ikhtisar laba rugi, dan prive (pengambilan pribadi).

ikhtisar laba rugi adalah akun yang menunjukkan apakah perusahaan tersebut mengalami laba atau rugi. Untuk mencari jumlah ikhtisar laba rugi, digunakan rumus total pendapatan - total beban.

Apabila nilai ikhtisar laba ruginya positif (+) maka perusahaan mengalami laba. Apabila nilai ikhtisar laba ruginya negatif (-) maka perusahaan mengalami rugi.

Setelah dilakukan pencatatan di jurnal penutup, proses selanjutnya adalah posting ke buku besar.

Pada saat melakukan posting akun jurnal penutup tadi ke akun buku besar modal, jika perusahaan mengalami laba maka saldo ikhtisar laba rugi bersifat menambah (+) jumlah modal, sedangkan jika perusahaan mengalami rugi maka saldo ikhtisar laba rugi bersifat mengurangi (-) jumlah modal.

Kemudian untuk akun prive (pengambilan pribadi) sifatnya adalah mengurangi (-) akun modal pada buku besar setelah jurnal penutup.

Setelah proses posting buku besar selesai, selanjutnya adalah membuat neraca saldo setelah penutup atau daftar saldo setelah penutup.

Dengan demikian, apabila ditanyakan jumlah modal di daftar saldo setelah penutup, menggunakan rumus:

  • modal + laba atau rugi - prive

PEMBAHASAN

JUMLAH MODAL SAAT PENUTUPAN

= modal jovian + laba bersih - pengambilan pribadi

= 25.750.000 + 2.500.000 - 1.300.000

= 28.250.000 - 1.300.000

= Rp26.950.000

Jadi, saldo akun modal yang terdapat dalam daftar saldo setelah penutupan adalah Rp26.950.000.

Semoga Bermanfaat

Terima Kasih ^^

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh WallStreet dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 26 Aug 21