Transaksi yang menyebabkan utang bertambah adalah...

Berikut ini adalah pertanyaan dari annisaramadhani64631 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Transaksi yang menyebabkan utang bertambah adalah...

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Transaksi yang menyebabkan utang bertambah adalah pembelian peralatan dan perlengkapan secara kredit

PEMBAHASAN

Transaksi adalah suatu kejadian dimana suatu uang atau harta perusahaan terjadi pemasukan atau pengeluaran dalam kurun waktu tertentu. Transaksi pada suatu perusahaan biasanya dibuat dalam buku besar yang didalamnya berisi tentang transaksi transaksi perusahaan selama periode bulan tertentu.

Jadi bisa dikatakan bahwa dalam membuat suatu laporan keuangan perusahaan, harus terdapat dalam kurun waktu periode tertentu.

Pada materi ini, kita akan membahas tentang Aset, Liabilitas, dan Ekuitas.

  • Aset adalah kekayaan milik perusahaan, biasanya pada suatu transaksi aset dikatakan bertambah apabila adanya pembayaran secara tunai, penerimaan pendapatan jasa, pembayaran atas beban beban (baik beban sewa, beban gaji, dsb). Aset dikatakan berkurang apabila perusahaan menggunakan uang untuk keperluannya sendiri (prive), membayar utang usaha, penyusunan peralatan, dsb.
  • Liabilitas adalah sebuah akun yang menyatakan bahwa perusahaan tersebut melakukan pembayaran secara kredit, misalnya membeli peralatan atau perlengkaan secara kredit, meminjam modal kepada perusahaan lain dalan kurun waktu tertentu, dsb. Liabilitas dikatakan bertambah apabila perusahaan tersebut membayar perlengkapan maupun peralatan secara kredit. Sebaliknya, liabilitas dikatakan berkurang apabila perushaan itu membayar utang utangnya.
  • Ekuitas adalah sebuah akun yang menyatakan bahwa perusahaan mendapatkan pendapatan dari hasil kerjanya. Ekuitas dikatakan bertambah apabila perusahaan menyetorkan uang sebagai modal awal, mendapatkan pendapatan jasa tunai maupun kredit. Sebaliknya, ekuitas dikatakan berkurang apabila perushaaan membayar beban beban yang ada.

Akun yang termasuk aset adalah Kas, Piutang, Perlengkapan, Peralatan, dan Akumulasi Penyusutan. Akun yang termasuk liabilitas adalah Utang Usaha dan akun yang termasuk ekuitas adalah Modal Usaha.

PELAJARI LEBIH LANJUT

DETAIL JAWABAN

Mapel : Ekonomi

Kelas : 12

Materi : Konsep Persamaan Dasar Akuntansi

Kode Soal : 12.12

Kode Kategorisasi : 12.12.2

Kata Kunci : Transaksi, Persamaan Dasar, Persamaan Dasar Akuntansi

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh unknown dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 04 Jan 22