1. Bagaimana perkembangan teknologi mempengaruhi akuntansi manajemen ?2. Bagaimana akuntansi

Berikut ini adalah pertanyaan dari diannurdiana354 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Bagaimana perkembangan teknologi mempengaruhi akuntansi manajemen ?2. Bagaimana akuntansi berperan dalam proses manajemen?

3. Berikut disajikan data kegiatan dan biaya reparasi & pemelihara an pada PT Son tahun 2020 yakni :

Bulan
Jam Mesin
Biaya Reparasi & Pemeliharaan
Bulan
Jam Mesin
Biaya Reparasi & Pemeliharaan
January
7.000
875.000
July
4.500
600.000
February
4.500
610.000
August
4.500
650.000
March
4.000
600.000
September
6.000
750.000
April
4.250
630.000
October
6.000
800.000
May
5.500
715.000
November
8.000
1.000.000
June
6.000
750.000
December
6.000
800.000

Pertanyaan:
a. Pergunakan metode high-low point untuk mengestimasi biaya reparasi dan pemeliharaan variabel per jam mesin
b. Pergunakan metode high-low untuk mengestimasi biaya reparasi dan pemeliharaan tetap per bulan
c. Pergunakan metode high-low untuk membuat fungsi kos listrik bulanan
d. Estimasi berapa jumlah biaya reparasi dan pemeliharaan jika jumlah jam mesin adalah 7.500 jam mesin



Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1.Perkembangan teknologi mempengaruhi akuntansi manajemen adalah dengan menyajikan datayang bisa digunakan untuk sumberperencanaan, pengendalian dan pengambilan keputusan di bidang akuntansi manajemen. Perkembangan teknologi membuat data akuntansi di sebuah perusahaan jadi lebih relevan, cepat dan teruji.

2.Akuntansi berperan dalam proses manajemen antara lain sebagai sumber informasi keuangan. Sumber informasi ini nantinya berguna untuk melakukan analisa bisnis. Analisa ini membuat pemilik usaha mengetahui kondisi bisnisnya dengan membandingkan data dari waktu ke waktu. Jika ada perubahan maka perusahaan bisa melakukan koreksi. Selain melakukan analisa perusahaan juga bisa menggunakan data akuntansi untuk pererncanaan bisnis ke depan dengan hasil analisa yang ada.

3. a. Estimasi biaya reparasi dan pemeliharaan tetap per jammesin adalah200.000

b. Estimasi biaya reparasi dan pemeliharaan tetap per bulanadalah200.000

c. fungsi kos listrik bulanan = Y= 200.000 + 100x

d. Estimasi jumlah biaya reparasi dan pemeliharaan jika jumlah jam mesin adalah 7.500 jammesin adalah950.000

Penjelasan dengan langkah:

Penting bagi sebuah perusahaan untuk bisa menjalankan bisnis dengan efektif. Yaitu dapat menekan biaya seminimal mungkin tanpa mengurangi mutu produksi. Oleh sebab itu perusahaan harus bisa menangani atau memperlakukan permasalahan biaya tersebut sesuai dengan penggolongan.

Terdapat 3 faktor yang dapat mempengaruhi perilaku biaya, salah satunya perubahan volume kegiatan biaya. Faktor yang mempengaruhi perubahan biaya yaitu adanya biaya variabel, biaya tetap dan semi-variabel yang terlihat pada perubahan volume kegiatan biaya.

Untuk itu hadir metode menghitung biaya dengan high-low. Metode ini berfungsi untuk memisahkan biaya variable dan biaya tetap dalam suatu periode tertentu. Pemisahan ini berdasarkan kapasitas dan biaya pada titik tertinggi dan terendah.

Bulan Jam        Biaya

Januari 7000 875000

februari 4500 610000

Maret 4000 600000

April 4250 630000

Mei         5500 715000

Juni         6000 750000

july          4500 600000

Agustus  4500 650000

September 6000 750000

oktober     6000  800000

November   8000  1000000

Desember    6000   800000

Dengan menggunakan metode ini, langkah yang perlu dilakukan adalah:

1.Menentukan biaya variabel satuan = b

Biaya pada titik tertinggi Yt= a + bxt

Biaya pada titik terendah Yr = a + bxr

Maka b (xt-xr) = Yt - Yr

a= jumlah total biaya tetap

xt= kapasitas tertinggi

xr= kapasitas terendah

2.Menentukan total biaya tetap = a

Jika di titik tertinggi a= Yt- bxt

Jika di titik terendah a = Yr – bxr

3.Menentukan besarnya anggaran fleksibel

Y = a+bx

Dari data tersebut diketahui:

Jumlah kapasitas/jam mesin tertinggi (xt): 8000

Jumlah kapasitas/jam mesin terendah(xr): 4000

Biaya tertinggi (Yt): 1.000.000

Biaya terendah (Yr): 600.000

Biaya variabel satuan (b)

b (xt-xr) = Yt-Yr

b (8000 – 4000) = 1000.000 – 600.000

b (4000) = 400.000

b = 100 per jam

Biaya tetap (a)

Di titik tertinggi

a = Yt – bxt

a= 1.000.000 – (100.8000)

a= 1.000.000 – 800.000

a= 200.000

Di titik terendah

a= Yr – bxr

a= 600.000 – (100.4000)

a= 600.000 – 400.000

a= 200.000

Maka fungsi biaya pemeliharaan:

Y=a+bx

Y= 200.000 + 100x

Dari langkah tersebut ditemukan jawaban:

- Biaya variabel per jam adalah 100

- Biaya tetap adalah 200.000

- Jika jumlah jam mesin 7.500 maka

Y= 200.000 + (100.7500)

Y= 200.000 + 750.000

Y= 950.000

Pelajari lebih lanjut:

1. Materi tentang biaya tetap, biaya variable dan biaya total yomemimo.com/tugas/20732222

2. Materi tentang karakteristik biaya variabel yomemimo.com/tugas/20037667

Detail jawaban:

Kelas: 12

Mapel: Ekonomi

Bab: Bab 5 - Penyusunan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang

Kode: 12.12.5

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Alvintaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 18 Jul 21