Contoh masalah yang dibahas dalam ekonomi makro adalah....

Berikut ini adalah pertanyaan dari mulyasenahary pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Contoh masalah yang dibahas dalam ekonomi makro adalah....

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Pengangguran

Pengangguran termasuk bagian dari masalah yang dibahas dalam lingkup ekonomi makro. Hal ini karena terjadi suatu kesenjangan antara pencari kerja dengan lapangan kerja yang disediakan. Selain itu, pengangguran juga dapat diakibatkan karena minimnya akses informasi, pendidikan, dan kompetensi.

2. Terganggunya Pertumbuhan Ekonomi

Dengan adanya berbagai permasalahan dalam lingkup makro, yang merasakan dampaknya adalah kalangan perusahaan, pabrik besar, maupun bisnis lainnya. Jika sektor-sektor besar mengalami kebangkrutan, maka hal ini juga akan berdampak pada invidu atau sektor lainnya.

3. Kemiskinan

Kemiskinan merupakan salah satu permasalahan yang masih menjadi momok menakutkan bagi bangsa Indonesia. Kemiskinan disebabkan karena berbagai hal, seperti banyaknya pengangguran, terjadinya bencana alam, hingga terjadinya wabah dalam skala global.

Seperti halnya fenomena Covid-19 yang ada di masa kini yang menyebabkan banyaknya karyawan yang di-PHK, sehingga mengakibatkan perekonomian macet.

4. Krisis Nilai Tukar Uang

Indonesia masih memiliki banyak utang di beberapa Negara maju seperti Amerika Serikat, Singapura, China, dan masih banyak lagi. Saat terjadi permasalahan ekonomi makro, maka hal ini dapat berpengaruh terhadap krisis nilai tukar, yang mana devisa Negara akan semakin merosot nilainya.Hal ini juga dapat merugikan investor ataupun perusahaan yang bekerja sama dengan perusahaan luar negeri. Krisis nilai tukar uang berdampak sangat parah pada sektor ekonomi skala luas.

5. Ketimpangan Neraca Pembayaran

Jika terdapat kesenjangan antara pembayaran untuk impor dan jumlah perolehan ekspor, hal ini tentunya dapat menjadi permasahan tersendiri bagi ekonomi makro. Pasalnya, jika biaya impor terlalu besar, maka nilai devisa akan turun.

Hal ini juga berlaku pada nilai tukar uang yang menurun. Lebih parahnya lagi, industri nasional dapat terpuruk karena impor mengalami kelumpuhan.

Dari pemaparan di atas, dapat diketahui bahwa salah satu contoh masalah yang dibahas dalam ekonomi makro adalah bukan hanya inflasi saja, melainkan ada banyak masalah lain. Contohnya seperti kemiskinan, pengangguran, dan terganggunya pertumbuhan ekonomi.

Penjelasan:

semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh bisweet1234 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 01 Mar 22