berikan 5 contoh peristiwa pemuaian dan penyusutan, berikan keterangannya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari yulierfania20 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Berikan 5 contoh peristiwa pemuaian dan penyusutan, berikan keterangannya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Lima contoh peristiwa pemuaiandanpenyusutan, yaitu:

  1. Pemuaian dan penyusutan pada celah sambungan rel kereta api yaitu pada siang hari celah sambungan kereta api terlihat rapat karena rel kereta memuai akibat adanya kenaikan suhu. Sedangkan pada malam hari sambungan rel kereta api terlihat renggrang karena mengalami penyusutan akibat adanya penurunan suhu.
  2. Pemuaian dan penyusutan pada pemasangan kaca jendela yaitu bingkai kaca jendela sengaja dibuat agak longgar agar tidak pecah saat memuai pada siang hari akibat kenaikan suhu, dan pada malam hari bingkai kaca akan melonggar karena mengalami penyusutan akibat penurunan suhu.
  3. Pemuaian dan penyusutan pada kabel listrik, yaitu pada siang hari kabel listrik terlihat kencang karena mengalami pemuaian akibat kenaikan suhu. Sedangkan pada malam hari terlihat kendur karena mengalami penyusutan aibat penurunan suhu.
  4. Pemuaian dan penyusutan pada termometer raksa, yaitu jika raksa digunakan untuk mengukur suhu tubuh yang panas maka raksa dalam termometer akan memuai, dan jika raksa tida digunakan akan mengalami penyusutan.
  5. Pemuaian dan penyusutan pada ban kendaraan, yaitu ban kendaraan sengaja tidak diisi udara terlalu penuh, agar jika digunakan pada siang hari ban tidak meletus karena udara dalam ban memuai. Sedangkan jika kendaraan lama tidak digunakan maka ban kendaraan akan kempes karena mengalami penyusutan.

Penjelasan:

Kalor adalah energi panas yang dapat dilepas dan diterima oleh benda. Kalor mempengaruhi suhu suatu benda. Jika benda menerima kalor maka suhu benda tersebut akan meningkan. Dan jika benda melepas kalor maka suhu benda tersebut akan turun. Suhu menyatakan derajat panas suatu benda.

Pemuaian adalah peristiwa bertambahnya ukuran suatu benda akibat benda menerima kalor atau terjadi kenaikan suhu pada benda tersebut. Contohnya kabel listrik pada siang hari yang panas akan mengencag. Penyusutan adalah peristiwa berkurangnya ukuran suatu benda akibat melepas kalor atau terjadi penurunan suhu. Contohnya kabel listrik akan terlihat kendur pada malam hari.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang pemuaian dan penyusutan pada: yomemimo.com/tugas/14613821

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sentama06 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 19 Jun 22