Berapa lama mengganti pasir gecko?

Berikut ini adalah pertanyaan dari zesiroblitz pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Berapa lama mengganti pasir gecko?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Menyiapkan kandang gecko

Persiapkan kandang untuk merawat gecko, kamu bisa gunakan kotak yang terbuat dari plastik (tupperware) gak harus yang mahal beli yang murahpun gak papa atau kamu bisa gunakan juga aquarium kaca, ukuran 90x45x45, dengan ukuran tersebut kamu bisa menyimpan gecko hingga 3 ekor. Dengan syarat jangan memasukkan 2 gecko pejantan dalam satu kandang karena akan berkelahi.

Lapisi kandang dengan kertas, koran, handuk, karpet khusus reptil atau gunakan pasir khusus. Juga masukkan dalam kandang tempat untuk sembunyi leopard gecko, kamu bisa gunakan potongan peralon atau bambu. Siapkan juga mangkuk makanan, juga tempat minum, pastikan semua dekorasi aman dan tidak berbahaya untuk gecko.

Kesehatan gecko

Leopard gecko jarang terserang penyakit parah. Mereka bisa berumur sampai 20 tahun dan memiliki tubuh kuat. Tetapi untuk mencegah penyebaran penyakit setelah membeli gecko baru pisahkan terlebih dahulu jangan dimasukkan kedalam kandang selama 1 bulan. Suhu yang rendah dan terlalu lembab akan menyebabkan gecko terserang infeksi pernafasan. Biasanya dengan gejala mulut sedikit terbuka dan napas yang terengah-engah, terkadang juga gelembung lendir pada hidung gecko.

Jika terancam gecko akan memutus ekornya, kadang terjadi ketika gecko lain menggigit ekornya. Pisahkan gecko yang terluka ini ke kandang lain, beri makan, minum dan suhu yang hangat. Diatas 32 derajat ketika siang, dan diatas 26 derajat celcius pada malam hari. Apabila gecko tidak diberi cukup kalsium penyakit hipokalsemia atau penyakit metabolik tulang bisa menyerangnya. Berikan bubuk kalsium sejak awal untuk mencegahnya.

Penyebab lain penyakit pada gecko adalah kebersihan kandang, lakukan pembersihan kandang dari kotoran, serangga mati dan lainnya secara rutin perbulannya. Bersihkan menggunakan air hangat dan sabun, pastikan benar-benar bersih sebelum memasukkan gecko kembali ke dalam kandang. Ganti juga material yang sudah mulai bau, penggantian matrial biasanya tiap setengah tahun.

semoga membantu anda terimakasih

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh adimalik2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 08 Jul 22