Interaksi antara dua individu dapat berbeda atau dalam satu spesies

Berikut ini adalah pertanyaan dari prayitnofelicyarahel pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Interaksi antara dua individu dapat berbeda atau dalam satu spesies karena kepentingan yang sama antar individu tersebut disebut...​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Interaksi antara dua individu dapat berbeda atau dalam satu spesies karena kepentingan yang sama antar individu tersebut disebut kompetisi.

Penjelasan:

Dalam ekosistem, terdapat komponen abiotik (tak hidup) dan komponen biotik (hidup). Contoh dari komponen abiotik adalah air, tanah, batu, oksigen, air, dan sebagainya. Sementara, contoh dari komponen biotik antara lain hewan, tumbuhan, manusia, bakteri, dan sebagainya. Antar komponen ekosistem ini akan terjadi hubungan saling interaksi untuk menjalankan siklus hidupnya di dalam ekosistem. Interaksi antar komponen biotik dengan komponen biotik lainnya dapat dilakukan dengan banyak cara diantaranya

  1. Predasi : hubungan antara predator dengan mangsanya, contoh hubungan antara burung dengan cacing yang dimangsa; hubungan antara buaya dengan kerbau yang dimangsa; hubungan antara singa dengan rusa yang dimangsa; dsb
  2. Kompetisi : hubungan antar individu satu spesies atau beda spesies yang saling memerebutkan sumber daya atau kepentingan yang sama antar individu. Kompetisi yang terjadi antar satu spesies disebut sebagai kompetisi intraspesiessementara kompetisi yang terjadi antar spesies yang berbeda disebut sebagaikompetisi interspesies.
  3. Simbiosis : hubungan antar dua organisme yang kemudian dibagi lagi menjadi simbiosis mutualisme (saling menguntungkan), simbiosis parasitisme (satu diuntungkan, satu dirugikan), dan simbiosis komensalisme (satu diuntungkan, yang lain tidak diuntungkan namun juga tidak dirugikan).

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut mengenai kompetisi dalam ekosistem di yomemimo.com/tugas/14240858

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh mhamadnoval1 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 15 Jun 22