tulisan 15 organ pada mata beserta fungsinya(organ dalam bukan organ

Berikut ini adalah pertanyaan dari atika0405004 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tulisan 15 organ pada mata beserta fungsinya
(organ dalam bukan organ luar!)​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Organ penglihatan utama

Organ penglihatan utama atau bola mata terdiri atas bagian-bagian berikut.

Kornea, lapisan terluar pada bola mata yang transparan, bening, dan tembus pandang menutupi iris dan pupil. Kornea berfungsi untuk menerima cahaya dari luar, serta melindungi bagian dalam mata yang lain.

Cairan mata Cairan mata terdiri dua jenis sebagai berikut.

Aqueous humor, merupakan cairan yang terdapat di belakang kornea. Cairan ini berfungsi untuk membiaskan cahaya yang masuk ke dalam mata.

Vitreus humor, merupakan cairan yang terdapat pada rongga mata. Cairan ini berfungsi untuk meneruskan cahaya dari lensa menuju retina.

Lensa, lensa mata pada manusia memiliki sifat seperti lensa cembung. Lensa berfungsi untuk memfokuskan pembentukan cahaya yang masuk ke dalam mata.

Iris, atau disebut dengan selaput pelangi Iris dapat menentukan warna bola mata pada manusia, misalnya cokelat atau biru.

Pupil, dapat membesar dan mengecil sesuai dengan cahaya yang diterima. Kemampuan membesar dan mengecilnya pupil ini disebut dengan daya akomodasi mata. Pupil berfungsi untuk mengatur sedikit banyaknya cahaya yang masuk ke dalam mata.

Sklera Fungsi dari selaput inti adalah melindungi struktur mata yang sangat halus dan membantu mempertahankan bentuk dari biji mata.

Koroid merupakan membran berwarna cokelat tua yang terletak di antara sklera dan retina. Koroid terdiri dari berbagai pembuluh darah yang berfungsi untuk menyuplai darah dan nutrisi ke retina dan seluruh bagian mata.

Retina, berfungsi sebagai layar tempat terbentuknya bayangan benda yang dilihat. Bayangan yang jatuh pada retina bersifat nyata, diperkecil, dan terbalik. Retina terletak di permukaan belakang mata.

Bintik buta, merupakan bagian pada retina yang tidak peka terhadap cahaya, "sehingga bayangan jika jatuh di bagian ini tidak jelas/kelihatan, sebaliknya pada retina terdapat bintik kuning.

Otot siliaris, otot lensa mata atau siliaris berfungsi untuk mengatur daya akomodasi pada mata dan menyangga lensa mata. i) Saraf optik, berperan dalam meneruskan sinyal cahaya ke otak untuk dapat melihat benda.

saraf optik berperan dalam meneruskan sinyal cahaya ke otak untuk dapat melihat benda.

Fovea atau bintik kuning terletak pada retina yang sensitif terhadap respons luar. Terletak tepat di depan bintik buta.

Semoga Membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh niwidiani589 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 20 Aug 22