Carilah Pencemaran Lingkungan di sekitar kita (Carilah Dampak dan Cara

Berikut ini adalah pertanyaan dari Azkadigdaya1407 pada mata pelajaran Biologi untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Carilah Pencemaran Lingkungan di sekitar kita (Carilah Dampak dan Cara menanggulanginya!)Mohon untuk Menggunakan Penjelasan yang tepat dan benar!​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh pencemaran lingkungan di sekitar kita adalah Pembuangan Limbah ke Sungai. Dampak yang ditimbulkan dari pencemaran tersebut adalah tercemarnya air sungai dan rusaknya ekosistem sungai, banyak hewan-hewan sungai yang mati terkena zat-zat dari limbah.

Cara menanggulangi dampak yang ditimbukan adalah dengan tidak membuang limbah ke sungai, selain itu jika ingin membuang limbah ke sungai, limbah harus terlebih dahulu dinetralisir atau diolah.

Pembahasan

Pencemaran lingkungan merupakan kondisi dimana suatu kawasan dimasuki atau terkontaminasi oleh zat berbahaya yang dapat merugikan ekosistem lingkungan tersebut. Barang atau zat yang mencemari ( mengontaminasi ) ini disebut dengan polutan.

Pencemaran Lingkungan dibagi menjadi tiga, yaitu pencemaran Tanah, Pencemaran Air, dan Pencemaran Udara.

  • Pencemaran tanah merupakan tercemarnya tanah oleh zat-zat (polutan) yang menyebabkan tanahnya menjadi rusak atau kualitasnya menurun, seperti dari tanah subur kemudian tercemar polutan menjadi tidak subur. Contoh polutan yang dapat mencemari tanah adalah Sampah plastik dan pestisida berlebihan.

  • Pencemaran Air, yaitu masuknya zat polutan kedalam air yang menyebabkan rusaknya ekosistem dalam air dan air tersebut menjadi tidak layak dikonsumsi. Contoh polutan yang mencemari air adalah detergen dan limbah cair.

  • Pencemaran udara adalah kondisi dimana udara dimasuki oleh gas - gas yang berbahaya yang menyebabkan udara ini menjadi kotor. Contoh sumber dari pencemaran udara adalah Asap pabrik, Asam kendaraan bermotor, dan asap pembakaran sampah.

Kesimpulan

Jadi, inti dari pencemaran lingkungan adalah kejadian masuknya suatu polutan kedalam lingkungan tersebut, sehingga kualitas dari lingkungan itu menurun baik dari segi Tanah, Air, maupun Udara.

⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆

Pelajari Lebih Lanjut :

⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆⤆

Detail Jawaban :

Mapel : Biologi

Kelas : 7

Materi : Bab 9 - Pencemaran lingkungan

Kode kategorisasi : 7.4.9

Kata kunci : Penceman lingkungan di sekitar kita serta dampaknya.

_________________________

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Kimiinaa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 19 May 22